1,1 Juta Tweet Muncul di Coblosan Pilkada DKI Putaran Dua

Deklarasi Damai Pilkada DKI Jakarta 2017
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA.co.id – Pilkada DKI Jakarta putaran kedua mencetak rekor paling cerewet dibanding pelaksanaan Pilkada sebelumnya. 

Ahok: Gubernur Jakarta Harus jadi Pelindung Warga

Data Twitter menunjukkan ada 1,1 juta tweet terkumpul pada hari pencoblosan, 19 April 2017 dalam Pilkada DKI putaran kedua.

Public Policy Lead Twitter Indonesia, Agung Yudha menuliskan, puncak tweet Pilkada DKI putaran kedua terjadi pada 15.30 WIB dengan 1.600 tweet terkait Pilkada DKI putaran kedua muncul per menitnya.  

Sri Mulyani Masuk Bursa Pilgub DKI Jakarta, Stafsus Buka Suara

Puncak tweet Pilkada DKI putaran kedua itu lebih besar dari jumlah tweet yang dihasilkan pada hari pencoblosan Pilkada Serentak 2017 pada 15 Februari 2017. 

Twitter menuliskan, bicara tingkat kepopuleran di platform media sosial ini, pasangan Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat unggul dengan 490 ribu tweet, sedangkan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno memeroleh 380 ribu tweet. 

Arah Politik Pilkada 2024, Partai Demokrat Beberkan 7 Kriteria Cagub Jakarta
Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Ace Hasan Syadzily

Golkar Sambut Baik PAN Jagokan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024

Ridwan Kamil ditugaskan untuk dicalonkan di Pilkada DKI Jakarta dan Pilkada Jawa Barat 2024.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024