Opini.id Bikin Aplikasi Mobile

Tangkapan layar Opini.id
Sumber :
  • Tangkapan layar Opini.id

VIVA.co.id - Platform komunitas sosial untuk menumpahkan pikiran berupa pertanyaan dan pendapat, Opini.id, kini meluncurkan aplikasi mobile yang sudah dapat diunduh di sistem operasi Android dan iOS. Platform tersebut kini punya pengguna yang mencapai 35 ribu pengguna tersebut.
 
Melalui keterangan pers yang diterima VIVA.co.id pada Rabu 9 Desember 2015, Chief Executive Officer (CEO) Opini.id, Frandy Wirajaya menyatakan peluncurkan aplikasi mobile bertujuan memudahkan interaksi pengguna.

Startup Indonesia Gembira Bisa 'Naik Haji' ke Silicon Valley

Misalnya interaksi dalam bentuk mengajukan pertanyaan, pendapat hingga melakukan voting atas suatu topik terkini.

"Kehadiran aplikasi mobile ini juga diharapkan dapat memudahkan interaksi antarpengguna, terutama anak muda, dengan lebih cepat dan praktis dalam menyampaikan pemikirannya secara kritis atas suatu topik yang sedang ramai dibahas oleh masyarakat,” ujar Frandy.
 
Platform yang berangan ingin mencapai 1 juta pengguna aktif pada 2016 ini, juga melengkapi fitur Opini.id dengan fitur push notification. Fitur ini memungkinkan pengguna dengan mudah dan cepat dapat melihat serta mengikuti update terbaru atas diskusi yang diikuti atau pun topik lain sesuai dengan minat pengguna.

E-Commerce 'Bonek' Berambisi Taklukkan Ibu Kota

Tidak hanya itu, disebutkan Opini.id juga bisa menjadi media untuk berbagi informasi terkini dalam bentuk infografis, foto, maupun video antarpengguna.
 
Hingga saat ini, platform yang resmi didikan pada Oktiber 2014 itu memiliki lebih dari 13 ribu pertanyaan, 400 ribu opini, 400 topik, 90 ribu follower Twitter dan 9800 likes Facebook. (ase)

Startup yang akan berguru ke markas Google

Enam Startup Indonesia Kembali Berguru ke Markas Google

Ini merupakan gelombang kedua startup Indonesia yang digembleng Google

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016