Charlie "Setia Band" Ketagihan Main Film

Setia Band Shooting Video Clip 'Jangan Ngarep'
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAlife - Biasa menyanyi, Charlie Van Houten mulai merambah eksistensi di dunia akting. Ia menjadi salah satu pemeran dalam film yang mengisahkan salah satu anak angkatnya, bocah perempuan dari Polewali Mandar bernama Sinar.

Nasdem Bakal Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, PKS Sebut Surya Paloh Cantik Bermain Politik

Bukan hanya itu, Charlie ternyata juga merupakan pencetus awal pembuatan film itu. Kisah ketekunan Sinar merawat ibundanya yang lumpuh, menyentuh hati vokalis Setia Band itu.

"Aku sudah lama ingin buat film 'Jangan Menangis Sinar' ini. Aku juga mau main karena kisahnya nyata, ada pesan moral yang baik," ujar Charlie saat ditemui di Planet Hollywood, Jakarta, Senin, 13 Mei 2013.

Ia memang salah satu orang yang menyaksikan sendiri betapa merana kehidupan Sinar yang rumahnya sangat sederhana di pelosok hutan Sulawesi Barat itu. Kisah Sinar pun mendunia. Banyak dermawan se-Asia Tenggara yang ingin menyumbang.

Charlie lantas menelepon Ki Kusumo, yang belakangan bersedia menjadi eksekutif produser film "Jangan Menangis Sinar", sekaligus ikut bermain di dalamnya. "Beliau juga antusias membuat film ini. Beberapa titik memang tidak sesuai, tapi sengaja dibikin ada humornya untuk tontonan yang lebih segar," komentar Charlie.

Menang di Laga Perdana Proliga, Jakarta LavAni Akui Masih Punya Kekurangan

Secara keseluruhan, ia cukup puas dengan film itu. Menurut dia, esensi dan pesannya tersampaikan pada penonton.

Dari film yang memberinya banyak pelajaran berharga itu, Charlie mulai ketagihan berakting. Selanjutnya, ia ingin membuat sebuah film musikal dengan dirinya juga terlibat sebagai pemain. Namun, itu baru menjadi sebuah wacana yang belum jauh terealisasi.

"Kayaknya seru aja. Film musikal kurang banyak di sini (Indonesia)," ia memberi alasan. Meski mengaku baru sekadar pemikiran, Charlie sudah menyiapkan beberapa konsep.

"Banyak kisah lagu aku yang diambil dari kenyataan. Mungkin bisa dari situ. Ya nanti lihat aja deh," katanya. Ia juga belum mau berbagi banyak soal proyek ke depan lainnya. (art)

Masa RAFI 2024, Konsumsi Avtur Naik 10%
Ilustrasi anak sekolah

Jangan Ragu Masukkan Anak ke PAUD Bun, Ini 5 Manfaat Pentingnya

Pendidikan Usia Dini (PAUD atau Preschool) yang berkualitas tak hanya mempersiapkan anak-anak untuk masuk sekolah dasar, tetapi juga membentuk kesejahteraan emosional.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024