Tia AFI Konser Tunggal di Belanda

Tia AFI
Sumber :
  • Vivanews/Fajar Sodiq (Solo)

VIVAlife - Lama tak terdengar kabarnya, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat AFI, Tia, dalam waktu dekat akan menggelar konser solo. Tak tanggung-tanggung, ia akan manggung di Den Haag, Belanda 1-7 Oktober 2013. Tia akan menyuguhkan sejumlah lagu mulai pop, rock, dangdut hingga campursari.

Penyanyi yang memiliki nama lengkap Theodora Meiliani Setyawati menyebutkan bahwa konser kali ini beda dengan sebelumnya yang pernah dilakukan di London, Inggris, pada 2010. Saat itu, ia pentas bersama dengan beberapa penyanyi asal Indonesia.

"Dulu pada 2010 pernah konser di London, tetapi bareng dengan Yana Yulio. Kalau di Den Haag ini saya sendirian. Saya diundang oleh EO dari Jakarta untuk pentas tunggal di Belanda," ucap Tia.

Pada konser solo itu, Tia mengungkapkan bahwa sebagian besar penontonnya warga Indonesia yang tinggal di Belanda. Hanya, ia memperkirakan penonton dari kalangan warga Belanda juga akan berdatangan.

"Saya nanti akan menyanyi lagu bermacam-macam genre seperti pop, rock, dangdut hingga Jawa. Karena, saya berasal dari Solo, pastinya request lagu Jawa seperti Bengawan Solo dan lagunya Mas Didi Kempot juga siap saya nyanyikan," terangnya.

Tia mengakui bahwa konser di mancanegara merupakan kebanggaan tersendiri. Sebab, pentas tersebut merupakan konser tunggal di negeri orang.

Orangtua Anak yang Tabrakkan Mobil di Mall Jadi Konsumen Chery

"Di sana saya akan dua kali pentas. Band pengiringnya berasal dari Belanda. Mereka sudah terbiasa mengiringi penyanyi asal Indonesia," ucapnya. (art)

Bendera Arab Saudi.

Arab Saudi Kemungkinan Ikut Ajang Miss Universe, Kandidat Lagi Diseleksi Ketat

Arab Saudi kemungkinan akan memiliki perwakilan kontestan Miss Universe pertamanya tahun ini. Kandidat lagi diseleksi ketat.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024