7 Hotel Terbaik di Dunia untuk Kaum Hawa (II)

Hotel Le Bristol Paris
Sumber :
  • facebook.com/lebristolparis

VIVAlife - Menghabiskan waktu bersama teman adalah hal yang sesekali perlu Anda lakukan. Nah bagi wanita khususnya, cara ini bisa dilakukan dengan berlibur bersama ke berbagai objek wisata atau menginap di hotel.

Kaum hawa kini tak perlu khawatir sulit mencari tempat penginapan yang nyaman dan privat. Sebab, semakin banyak hotel-hotel di dunia yang menawarkan fasilitas khusus untuk wanita.

Tengok saja sebuah hotel di Uni Emirat Arab (UEA) yang menyediakan satu lantai khusus untuk wanita. Atau coba bertandang ke sebuah hotel di Perancis untuk menikmati pengalaman menonton pagelaran busana sambil menikmati secangkir teh.

Seperti dilansir laman CNN, berikut adalah tujuh hotel terbaik di dunia bagi wanita.

5 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jika Anda Akan Beribadah di Tanah Suci

5. Hotel le Bristol Paris - Perancis

Hotel le Bristol Paris

Setiap bulannya, hotel di Paris ini menggelar sesi fashion show saat acara minum teh. Para pengunjung bisa menikmati kue-kue lezat sambil mengamati model dalam balutan baju desainer ternama berlenggak-lenggok.

6. The Chocolate Boutique Hotel - Inggris

Tak Punya Duit Buat Open BO, Pedagang Siomay Kalap Curi 675 Celana Dalam Wanita

The Chocolate Boutique Hotel

Wanita mana yang bisa menolak kelezatan cokelat? Di Inggris, terdapat sebuah hotel bertema cokelat yang dijamin bisa membuat hati wanita luluh.

Setiap harinya, tamu yang menginap di hotel ini mendapat kiriman cokelat. Mereka juga bisa merasakan pengalaman mencicipi cokelat serta mengikuti kelas membuat sepatu dari cokelat. Nama kamar di hotel ini pun tak lepas dari nuansa cokelat. Sebut saja The Cocoa Bean dan Chocolate Truffle Suite.

7. Hayman - Australia

Hayman

Bagi wanita dengan cita rasa fesyen yang tinggi serta kantong tebal, hotel Hayman di Australia bisa menjadi pilihan menarik. Hotel ini baru saja meluncurkan penthouse baru yang dinamakan seperti desainer kelahiran Belgia, Diane von Furstenberg.

Menilik dari namanya, penthouse tersebut memang dirancang oleh Furstenberg sendiri. Penthouse ini mampu mengakomodasi empat tamu dan menampilkan fotografi pribadi sang perancang. (umi)

Pentolan Bonek: Masa Marselino Ferdinan Disuruh Jadi Captain Tsubasa?

Baca juga:

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung

Head to Head Skuad Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024

Duel Indonesia vs China di final Uber Cup 2024 akan dilangsungkan di Chengdu, Minggu 5 Mei 2024. Menarik melihat head to head para pebulutangkis yang akan diturunkan.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024