Deretan Motor Suzuki yang Bakal Distop Produksinya

Suzuki Let's
Sumber :
  • Herdi Muhardi/ VIVAnews
VIVAnews
Shin Tae-yong: Pelatih Timnas yang Juga Mahir Kendarai Truk dan Mobil Setir Kanan
- Di tengah gencarnya produsen sepeda motor meluncurkan model baru untuk pasar Tanah Air, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) roda-dua (2W) justru mengumumkan rencana menghentikan produksi beberapa produk miliknya.

GAC Aion Jual 1 Juta Mobil Listrik dalam Waktu Relatif Singkat

Yang lebih mengejutkan, biasanya produk yang stop produksinya sudah cukup lama berada di pasar. Tapi rupanya model yang "dimatikan" Suzuki ada yang masih lumayan baru, yakni Suzuki Let's. Skutik retro ini diketahui baru berumur 2 tahun.
Putri Marino Berani Mesra dengan Nicholas Saputra, Ini Reaksi Tak Terduga Chicco Jerikho!


Adapun model lainnya adalah tromol, Axelo, Smash Titan, Nex karburator, Hayate, dan Skydrive. "Penghentian produksi seluruh model itu akan dilakukan secara bertahap dan langsung sekaligus," kata Endro Nugroho,
2W Marketing & Sales Senior Director
PT SIS kepada
VIVAnews
, Kamis 27 Maret 2014.


Dia mengungkapkan alasan Suzuki menghentikan produksi beberapa produknya. Karena, kata dia, Suzuki akan lebih fokus kepada beberapa produk yang marketnya besar. "Jadi kita lebih mudah mengatur dan fokus di segmen yang potensi pasarnya besar," imbuh dia.


Lantas bagaimana dengan ketersedian suku cadang motor-motor yang akan dihentikan produksinya?


Endro menegaskan Suzuki menjamin ketersedian onderdil-sepeda motor yang bakal stop diproduksi. "Itu akan kita atur ketersediaannya sampai batas waktu tertentu," ujarnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya