Tour de Indonesia 2017 Dijadikan Sarana Promosi Wisata

Soft launching Tour de Indonesia 2017
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/ama/16

VIVA.co.id – Tour de Indonesia 2017 rencananya akan dihelat pada Juli 2017 Juli mendatang. Ada yang unik dari acara balap sepeda tersebut. Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) rencananya akan membuat Tour de Indonesia ini sebagai  promosi wisata dengan konsep sport tourism.

Mengajak Masyarakat Berolahraga dan Adopsi Gaya Hidup Sehat di Gowes 90 Tahun 90 KM

Demi konsep tersebut, PB ISSI menggandeng Kementerian Pariwisata (Kemenpar). Kemenpar juga mendukung untuk lima disiplin balap sepeda, yaitu BMX, downhill, track, road dan cross country.

"Kami sudah melakukan koordinasi dengan Kemenpar dan mereka akan membantu dalam segi promosi dan sebagainya. Diharapkan Tour de Indonesia bisa sekaligus menjadi saranan untuk promosi wisata," kata Ketua Umum PB ISSI, Raja Sapta Oktohari.

Perjuangan Bernard van Aert Akhiri Penantian 20 Tahun Balap Sepeda Indonesia di Olimpiade

Lebih lanjut, Tour de Indonesia 2017 berencana akan menempuh jarak dari Jakarta dan menuju Banyuwangi. Dan dilanjutkan dengan kejuaraan nasional untuk disiplin lain.

"Kemungkinan akan diadakan di bulan Juli 2017 di pulau Jawa. Rencananya dari Jakarta hingga Jawa bagian Timur. Juli menjadi pilihan waktu karena merupakan bulan di mana anak sekolah berlibur, jadi jalan lebih steril," lanjut dia.

Bernard van Aert Tambah Wakil Indonesia di Olimpiade 2024

Sebelumnya Tour de Indonesia diadakan lima tahun lalu, tepatnya pada 2011. Pembalap asal Australia, Eric Sheppard dari Tim Plan B Racing Team keluar sebagai pemenang.

Cycling Series Il Festino 2024,

Cycling Series Il Festino 2024 Sukses Bangkitkan Ekosistem Berpeseda di Indonesia

Road bike Maybank Cycling Series Il Festino 2024 sukses digelar di Yogyakarta pada Minggu 5 Mei 2024. Pembalap Abdul Soleh menjadi yang terbaik di sektor putra.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024