IHSG Dibuka Turun Jelang Rilis Neraca Dagang, Intip Rekomendasi Saham

Karyawan mengambil gambar layar pergerakan harga saham (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta. (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

VIVA – Indeks harga saham gabungan atau IHSG melemah 18 poin atau 0,27 persen di level 7.031 pada pembukaan perdagangan Rabu 15 Juni 2022.

CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya, memprediksi bahwa IHSG bakal kembali dibayangi tekanan pada perdagangan hari ini.

"IHSG terlihat masih cukup betah berada dalam rentang konsolidasi dengan potensi tekanan yang masih cukup besar, di tengah bayang-bayang harga komoditas yang memiliki potensi untuk turun," kata William dalam riset hariannya, Rabu 15 Juni 2022.

William menambahkan, hal ini tentunya akan dapat menjadi sentimen negatif dan memberikan pengaruh terhadap pola gerak IHSG.

IHSG.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Namun, jelang rilis data perekonomian neraca perdagangan pada hari ini, yang disinyalir masih berada dalam kondisi relatif stabil. Hal itu akan turut memberikan sentimen terhadap pergerakan IHSG.

"Pergerakan indeks saham akan berada di kisaran 6.898-7.124," ujarnya.

Selain itu, William juga memberikan sejumlah rekomendasi mengenai saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya yakni HMSP, BBCA, UNVR, TLKM, EXCL, INDF, ICBP, PWON, BBNI.