Ledakan di Konser Ariana, Priyanka Chopra Ikut Berduka

Priyanka Chopra
Sumber :
  • REUTERS/Carlo Allegri

VIVA.co.id – Aktris papan atas Bollywood, Priyanka Chopra adalah salah satu selebriti dari seluruh dunia yang menyatakan solidaritasnya kepada penyanyi Ariana Grande dan ribuan orang yang datang di Manchester Arena menyusul ledakan yang terjadi di sana.

Dikonfirmasi oleh aparat setempat bahwa ada 19 orang yang tewas dalam kejadian yang diungkapkan sebagai serangan teror. Seperti yang dilansir Indianexpres, selain Priyanka menulis ucapan berbelasungkawa, dalam Twitter ia juga mengungkapkan keheranannya sebuah teror dapat terjadi di sebuah konser musik.

"Pikiran dan doa saya ada bersama @ArianaGrande dan semua orang yang terluka saat konser di Manchester. Apa yang terjadi pada dunia," tulisnya.

Sementara itu, simpati juga datang dari sesama musisi dunia, seperti Bruno Mars, Cher dan Harry Styles.

Bruno menuliskan rasa simpatinya sekaligus rasa kecewanya atas teror yang telah terjadi itu. "Tidak ada kata-kata yang dapat mendeskripsikan bagaimana perasaan saya terhadap kejadian di Manchester. Saya tidak ingin percaya bahwa dunia yang kita tinggali bisa sangat kejam."

Di Twitter juga Styles mengungkapkan kekecewaannya atas kejadian nahas itu. "Saya patah hati atas apa yang terjadi di Manchester malam ini. Mengirim cinta untuk setiap orang yang ada di Manchester."

Setelah kejadian, Grande dinyatakan aman, tapi sangat terguncang. Serangan itu terjadi setelah dia menyelesaikan penampilannya.