Jenazah Kiai Hasyim Muzadi Tiba di Pesantren Al Hikam Depok

Jenazah KH Hasyim Muzadi tiba di Pondok Pesantren Al Hikam Depok, Kamis, 16 Maret 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Irwandi Arsyad

VIVA.co.id – Jenazah mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Hasyim Muzadi tiba di Pondok Pesantren Al-Hikam, Depok, Jawa Barat, Kamis, 16 Maret 2017, sekitar pukul 16.10 WIB.

Jenazah anggota Dewan Pertimbangan Presiden RI ini dibawa dengan menggunakan mobil jenazah berwarna putih.

Setiba di rumah duka, peti jenazah langsung diangkat oleh anggota TNI. Peti jenazah pun tampak ditutup dengan bendera merah putih. Jenazah almarhum rencananya akan dibawa ke Masjid Al-Hikam untuk disalatkan.

Jenazah anggota Dewan Pertimbangan Presiden RI itu tiba di Lanud Halim Perdanakusuma sekira pukul 14.44 WIB. Jenazah diterbangkan dari Bandara Abdurrahman Saleh Malang, Jawa Timur, menggunakan pesawat Hercules milik TNI Angkatan Udara.

KH Hasyim Muzadi wafat di kediamannya, Malang, Jawa Timur, Kamis, 16 Maret 2017, pukul 06.15 WIB. Selama aktif di Nahdlatul Ulama, Hasyim sempat menjadi pimpinan di organisasi itu menggantikan Abdurrahman Wahid atau biasa disapa Gus Dur. Puncak karier politiknya ditandai saat mendampingi Megawati sebagai calon wakil presiden, pada Pemilu 2004. (ase)