Kepala PPATK dan KPK Gelar Pertemuan Tertutup

Ketua PPATK Muhammad Yusuf
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews - Kepala Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Muhammad Yusuf menyambangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis 23 Oktober 2014.

Pantauan VIVAnews , M Yusuf tiba di gedung KPK sekitar pukul 10.00 WIB, dengan mengenakan jas hitam. Yusuf tidak menjelaskan alasan kedatangannya ke KPK. Saat ditanya mengenai polemik nama-nama calon menteri Presiden Jokowi, dia menolak berkomentar


"Nanti, nanti ya," kata Yusuf singkat. Sebelumnya sempat beredar nama-nama calon menteri Jokowi yang ditandai KPK dan PPATK, karena ditengarai bermasalah. [Baca: ]


Seperti diketahui, Jokowi sebelumnya meminta KPK dan PPATK untuk melakukan penelusuran rekam jejak 43 nama calon pembantunya nanti. Dari nama-nama tersebut, sebagian diantaranya diberi warna merah dan kuning oleh KPK sebagai tanda bahwa mereka terkait masalah hukum.


Bahkan, Ketua KPK Abraham Samad kemarin menyatakan, bahwa nama-nama yang diwarnai tidak layak menjadi Menteri. Sebab dalam waktu tak lama lagi mereka akan terjerat kasus tindak pidana korupsi yang tengah ditangani KPK. (ita)