KSAU: Pilot dan Teknisi Pesawat TNI AU Kritis

Sumber :
  • VIVA/Dyah Pitaloka
VIVA.co.id - Sebuah pesawat latih TNI Angkatan Udara (TNI AU) jenis Super Tucano terjatuh di wilayah Gang 12, Jalan Laksda Sucipto, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, sekitar pukul 10.00 WIB, Rabu, 10 Februari 2016. Pesawat ini jatuh menimpa permukiman padat penduduk.

Sebelum pesawat ini menyentuh tanah, pilot dan teknisi pesawat diketahui sempat melontarkan diri dari kokpit.

"Kondisi pilot dan satu teknisi, sempat eject loncat," ujar Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), Marsekal Agus Supriatna dalam perbincangan dengan tvOne, Rabu, 10 Februari 2016.

Namun, mereka tidak berhasil melontar dengan sempurna sehingga ikut menderita luka-luka, dan saat ini sedang dirawat di rumah sakit. Kondisi mereka juga masih kritis.

"Sempat loncat, tapi keadaannya kritis," tambahnya.

Akibat pesawat yang jatuh menimpa rumah penduduk, seorang warga juga ikut menjadi korban. "Yang terimpa ada satu orang wanita, alhamdulilah sudah dibawa ke rumah sakit," ungkap KSAU.

Menurut Agus, jumlah korban di peristiwa ini ada tiga korban luka, dan tidak ada yang meninggal dunia.

"Korban tidak ada lagi, hanya tiga itu, tiga korban luka," katanya.