BPN Sebut Prabowo Siap Jawab Pertanyaan Musiman

Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ridho Permana

VIVA – Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno, Priyo Budi Santoso mengatakan, pertanyaan apapun yang akan ditanyakan pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin siap diladeni.

Bahkan, kata Priyo, soal pelanggaran HAM di masa lalu pun akan dijawab. Namun, dia tidak yakin hal itu akan ditanyakan.  "Pertanyaan apapun beliau siap. Saya enggak yakin akan dapat pertanyaan seperti itu (pelanggaran HAM masa lalu). Tapi apapun kami siap, pak Prabowo sudah siap semuanya," kata Priyo di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis, 17 Januari 2019.

Pada dua segmen terakhir debat nanti, capres dan cawapres masing-masing boleh bertanya. "Ini yang menarik karena sampai hari ini tidak ada yang tahu satu pun kecuali beliau masing-masing dan Tuhan. Kita juga enggak tahu pak Jokowi dan Pak Ma'ruf mau menanyakan apa," ujar Priyo.

Priyo menegaskan, dari kubu Prabowo-Sandi tidak akan menanyakan hal yang bersifat personal. Pihaknya lebih ke substansi visi misi capres dan cawapres.  "Pada dasarnya kami tidak akan menanyakan yang sifatnya personal, karena ini debat negarawan. Dari kami tidak bertanya sifat personal tapi substansi visi-misi," ujarnya.

Dia menambahkan, "Bisa saja ditanya soal pelanggaran HAM, akan ditanya soal apapun, natural akan dijawab. Termasuk pertanyaan musiman itu, setiap musim pemilu pasti muncul. Jika muncul lagi kami sudah siapkan jawaban karena problematika itu sudah clear." (mus)