Ma'ruf Amin Tetap Pakai Sarung saat Debat

Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA – Calon wakil presiden Ma'ruf Amin tetap menggunakan gaya busana yang sering dipakaianya ketika mengikuti debat nanti malam, Kamis, 17 Januari 2019. Dengan bawahan sarung dan peci, dipastikan tidak akan berubah pada tampilan Ma'ruf.

Hal itu dikatakan Ma'ruf saat ditanyai wartawan terkait jelang persiapan debat di kediamannya Jalan Situbondo, Jakarta Pusat, Kamis 17 Januari 2019.

"Ya kira-kira begitulah (sarung dan peci)," kata Ma'ruf di kediamannya sambil terkekeh.

Ma'ruf mengatakan, dirinya sudah siap mengikuti debat. Berbagai persiapan, mulai mendalami materi tema dan manajemen waktu sudah dilakukan sebelumnya dalam beberapa hari waktu belakangan.

Selain itu disebutkan, Ma'ruf dan Jokowi bakal tiba bersamaan di lokasi debat sebelum Salat Magrib. "Nanti salat Magrib di sana, di Bidakara," kata Ma'ruf.

Sebelumnya diberitakan, halaman di sekitar lokasi debat pemilihan presiden pertama di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, akan disterilisasi terlebih dahulu sebelum kegiatan dimulai pukul 20.00 WIB. Sterilisasi jalanan dilakukan sekira pukul 15.00 WIB.

Personel Kepolisian sudah disiapkan mengawal kedua pasangan calon presiden dan wakil presiden yang akan mengikuti kegiatan debat tersebut. Mereka akan dikawal dari lokasi berangkat masing-masing hingga tiba di Hotel Bidakara.