Timnas Indonesia U-23 Diajak Uji Coba Thailand U-21

Pemain Timnas Thailand U-21 menjalani latihan
Sumber :
  • Bangkok Post

VIVA – Pelatih Thailand U-21, Worrawoot Srimaka, berkeinginan untuk mengajak uji coba tim nasional Indonesia U-23 pada akhir bulan ini dalam rangka persiapan menuju Asian Games 2018. Namun, Worrawoot berharap pertandingan persahabatan tersebut berlangsung di stadion yang akan digunakan pada Asian Games mendatang.

Dalam persiapannya kali ini, Worrawoot akan memanggil 23 pemain untuk melakukan persiapan jelang pesta olahraga terbesar se-Asia tersebut. Jumlah itu pastinya akan berkurang menjadi 20 saat The War Elephants bertolak ke Jawa Barat pada Agustus nanti.

"Sekarang saya bisa jelaskan tentang uji coba. Tim yang sudah kami hubungi adalah Indonesia," kata Worrawoot, seperti dilansir Siamsport.

"Kami ingin beruji coba di sana sekaligus untuk beradaptasi dengan stadion yang dijadikan venue di Asian Games," lanjutnya.

Sebelum menentukan 20 nama yang tampil di Asian Games, Worrawoot ingin menyeleksi pemain melalui dua laga tandang. Selain Indonesia, negara lain yang juga di ajak untuk beruji coba berasal dari kawasan Jazirah Arab.

"Tim lainnya yang juga kami hubungi berasal dari kawasan Arab, tapi saya belum bisa sebutkan negaranya. Tapi yang pasti kami ingin melakukan uji coba di kandang lawan," jelasnya. (one)