Indonesia Tambah Keunggulan di Menit 46

Pemain Timnas Indonesia U-16 rayakan gol.
Sumber :
  • /twitter.com/PSSI

VIVA – Tim Nasional Indonesia U-16 menambah keunggulannya tepat saat babak kedua baru berjalan satu menit. Marselino Ferdinan menambah pundi-pundi gol Tim Merah Putih di laga ini.

Bersua Filipina U-16 pada laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Senayan, Senin 16 September 2019, Indonesia baru unggul satu gol di babak pertama. Itu lantaran Filipina menerapkan pertahanan yang rapat.

Beruntung, Ahmad Athallah mampu memecah kebuntuan di menit 37. Membuat Indonesia unggul di paruh pertama.

Babak kedua berjalan satu menit, tepatnya menit 46, skuat Garuda Asia berhasil menambah keunggulan lewat gol Marselino. Dia melepaskan sepakan dari luar kotak penalti setelah bekerja sama dengan Athallah yang gagal dijangkau kiper Filipina, Adrian de Sola. Indonesia unggul 2-0.

Susunan Pemain

Filipina U-16: Emmanuel Martin Puno (Adrian de Sola) (PG); Zachary Taningco, Eugene Tillor, David Nicolo Pahud, Mark Dadivas, Sam Rudolfo Taylor, Kamil Jaser Amirul, Arun Jr. Jaroensaeng, Enzo Courbet, Uriel Dalapo, Simon Andrei del Campo.

Indonesia U-16: I Made Putra Kaicen (PG); Alfin Lestaluhu, Kadek Arel Priyatna, Marcell Januar, Alexandro Felix Kamuru, Resa Aditya, Marselino Ferdinan, Elvateeh Varesia, Raka Cahyana, Valeroen, Ahmad Athallah.