Ultimatum Pemerintah Bekasi untuk Jakmania

Ilustrasi Jakmania menyaksikan laga Persija
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhammad Nurhendra Saputra

VIVA.co.id – Pihak pengelola Stadion Patriot Chandrabaga, memberikan ultimatum kepada Jakmania agar tidak rusuh dalam memberi dukungan saat laga uji coba tim nasional Indonesia U-22 vs Persija Jakarta, Rabu 5 April 2017 pukul 19.00 WIB. Jika dilanggar, maka konsekuensi harus ditanggung klub berjuluk Macan Kemayoran itu. 

Mereka dipastikan tidak mendapatkan izin menjadikan Stadion Patriot Chandrabaga sebagai kandang saat mentas di Liga 1 mendatang. Seperti diketahui, Persija hingga saat ini masih melobi otoritas terkait agar diizinkan berkandang di sana.

“Ini sudah ada kesepakatan. Bila suporter Jakmania rusuh, maka mereka tidak boleh lagi melanjutkan home base-nya di stadion Patriot Chandrabaga,” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Gelanggang Olahraga, Kota Bekasi, Endang Tohari, Rabu 5 April 2017.

(Baca juga: Polisi Bekasi Awasi 6 Titik Rawan Jelang Timnas Vs Persija)

Endang berharap kepada seluruh Jakmania agar tidak rusuh saat menghadiri laga uji coba melawan timnas Indonesia U-22. Menurutnya, pihak kepolisian juga sudah memberi pernyataan bila Persija boleh berkandang di stadion Patriot Chandrabaga asal tidak melakukan kerusuhan.

Bahkan, pernyataan itu sudah diterima oleh tim manajemen Persija. Endang mengaku, sebagai syarat untuk bisa berkandang di Bekasi wajib mematuhi pernyataan tersebut. “Kalau dilanggar izin home base di stadion dihentikan,” ujarnya.

Laga uji coba nanti jadi yang pertama kali bagi Macan Kemayoran menginjakkan kaki di Kota Bekasi. Dan kesempatan tersebut dijadikan contoh kasus untuk otoritas terkait mengeluarkan izin ke depannya. (one)