Klopp Bakal Tonton Duel Penentu Juara Liverpool Malam ini

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, bersama manajer Manchester City, Pep Guardiola
Sumber :
  • Sky Sports

VIVA – Manajer Liverpool, Juergen Klopp mengungkapkan, bakal menyaksikan duel Manchester City menghadapi Chelsea, nanti malam, Kamis 25 Juni 2020 (Jumat dini hari WIB). Pasalnya, laga ini akan menjadi penentu gelar juara Premier League.

ManCity saat ini berada di posisi dua klasemen sementara dengan koleksi 63 poin dari 30 laga. Tertinggal 23 poin dari Liverpool yang kokoh di puncak klasemen dengan 86 poin dari 31 laga.

Baca: Menyerah Kejar Liverpool, Guardiola Fokus ke Liga Champions

Jika ManCity gagal menang melawan Chelsea, maka Liverpool dipastikan mengunci gelar juara Premier League. Pasalnya, poin Liverpool tidak mungkin dikejar lagi oleh ManCity di 7 laga tersisa.

"Saya akan menyaksikan pertandingan ini (ManCity vs Chelsea) karena memang kami akan menghadapi mereka sepekan lagi," kata Klopp seperti dilansir Tribal Football, Kamis 25 Juni 2020.

"Itu tanda sikap profesional dan merupakan tugas saya (menyaksikan pertandingan calon tim lawan)," lanjut mantan manajer Borussia Dortmund ini.

Sementara itu, Klopp juga mengomentari kemenangan telak timnya atas Crystal Palace. Liverpool sukses menghancurkan Crystal Palace dengan skor 4-0, tadi malam.

"Laga malam tadi menjadi langkah besar buat kami. Itu sudah jelas. Tapi kami masih menyisakan tujuh laga lagi. Jika kami bermain seperti ini terus, maka itu menjadi sesuatu yang buruk buat lawan kami."

Baca juga:

Kesedihan Klopp, Tak Ada Penonton saat Liverpool di Ambang Juara

Chelsea Bisa jadi Penentu Gelar Juara Liverpool

Klasemen Premier League: Gelar Juara Liverpool cuma Berjarak 2 Poin