Everton Vs Tottenham Hotspur, Kemenangan Bakal Berarti Ganda

Striker Everton, Dominic Calvert-Lewin, saat jebol gawang Tottenham Hotspur
Sumber :
  • Sky Sports

VIVA – Everton menjamu Tottenham Hotspur dalam pertandingan lanjutan Premier League di Goodison Park, Sabtu dini hari WIB 17 April 2021. Pertemuan ini diprediksi bakal berlangsung sengit.

Everton sementara ini ada di urutan delapan klasemen dengan koleksi 48 poin. Mereka kalah satu poin dari Tottenham yang menempati posisi ketujuh.

Terakhir kali kedua tim bentrok dalam Piala FA. Everton memenangkan pertandingan dengan keunggulan 5-4.

Manajer Tottenham, Jose Mourinho merasa jumlah sembilan gol selama pertandingan takkan terulang lagi. Dia meminta anak asuhnya untuk bisa fokus penuh untuk merebut kemenangan.

"Saya pikir kedua tim akan melakukannya dengan cara yang sama dalam arti bahwa kami berdua ingin memenangan pertandingan Piala FA dan Premier League," kata Mourinho, dikutip dari Tribal Football.

"Tapi, pertandingan dengan sembilan gol tidak mudah untuk terjadi lagi," imbuh juru taktik asal Portugal tersebut.

Kekuatan Everton di musim ini diakui Mourinho memang pantas untuk dikhawatirkan. Mereka mendatangkan sejumlah pemain berkualitas.

Di posisi manajer ada sosok Carlo Ancelotti. Pada awal musim ini, sebenarnya Everton mampu tampil apik, tapi mulai melempem belakangan ini.

"Anda melihat mereka, investasi mereka, peningkatan mereka dalam pemain, pelatih top yang mereka miliki, ambisi yang tidak pernah mereka sembunyikan. Itulah Everton," tutur Mourinho.

Menurut Mourinho, pertandingan ini bukan cuma sekadar bagaimana mendapatkan poin. Tapi juga memastikan lawan untuk tidak bisa mendapatkan angka.

Sehingga persaingan di klasemen akan jauh lebih mudah bagi yang memenangkan pertandingan kali ini.

"Pertandingan ini bukan hanya tentang poin yang Anda dapatkan. Ini tentang poin yang tidak didapat langsung oleh lawan. Jadi ini pertandingan besar bagi mereka dan juga kami," katanya.