Pemain Barcelona Absen di Acara Penghargaan FIFA

Para pemain Barcelona.
Sumber :
  • Twitter/@FCBarcelona

VIVA.co.id – Barcelona menyatakan tidak akan memenuhi undangan untuk menghadiri acara penghargaan pemain terbaik FIFA di Zurich awal pekan ini. Mereka pun membeberkan alasannya.

Seperti dilansir Soccerway, Senin 9 Januari 2017, manajemen Barcelona menyatakan, seluruh pemain tetap bertahan di Catalonia untuk persiapan jelang Copa del Rey. 

Alhasil, hanya para petinggi klub yang akan menghadiri acara ini. Seperti Josep Maria Bartomeu (presiden), Jordi Mestre (wakil) dan Robert Fernandez (sekretaris teknis).

Padahal, bintang Barcelona Lionel Messi menjadi salah satu pemain yang dinominasikan untuk meraih penghargaan pemain terbaik FIFA tahun ini.

"Karena persiapan melawan Athletic Bilbao menjadi prioritas, maka kami memutuskan para pemain untuk tidak menghadiri acara ini," bunyi pernyataan resmi Barcelona.

"Tapi kami berterima kasih kepada FIFA. Dan kami memberikan dukungan penuh atas terselenggaranya acara penghargaan pemain terbaik FIFA," lanjutnya.

Barca memang sedang fokus mempersiapkan diri melawan Athletic di leg kedua babak 16 besar Copa del Rey, Rabu besok. Sebab di leg pertama, mereka kalah 1-2, pekan lalu.