Super-Simic, Penjaga Asa Juara Persija di 'Kandang Macan'

Para pemain Persija Jakarta rayakan gol Marko Simic.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/kye/18.

VIVA – Persija Jakarta memastikan tampil di final Piala Presiden setelah menundukkan PSMS Medan 1-0 di Stadion Manahan, Solo, Senin 12 Februari 2018. Kemenangan ini mempertegas kedigdayaan Macan Kemayoran atas Ayam Kinantan yang di leg pertama unggul 4-1. Panitia telah memastikan laga partai puncak digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Sabtu, 17 Februari.

Marko Simic tampil sebagai pahlawan dalam dua laga itu. Pada leg pertama, Super-Simic mencetak hattrick dan menambah satu pada pertemuan kedua. Penyerang asal Kroasia itu kini merajai klasemen top scorer Piala Presiden 2018 dengan 9 gol. Bila pada final nanti bisa mencetak tiga gol, dia akan mematahkan rekor "El Loco" Cristian Gonzales.

Pada gelaran Piala Presiden 2017, El Loco menjadi top scorer dengan mencetak 11 gol. Ketika itu, pemain yang kini berseragam Madura United itu membawa Arema juala Presiden degan menekuk Borneo FC di final.

Aksi impresif Simic jelas membuat Teco, sang pelatih, tersenyum lebar. Dia senang karena pemain barunya cepat nyetel dengan Macan Kemayoran. "Simic bagus. Dia bisa menerjemahkan sistem permainan Persija," katanya.

Performa Persija di ajang Piala Presiden ini cukup apik. Penampilan di fase grup memang tak sempurna, karena sempat kalah dari Bali United. Macan Kemayoran lolos ke babak 8 besar sebagai runner up.

Persija yang tergabung di Grup D, kalah dari Bali United yang juga lolos ke semifinal. Bali United masih harus berjuang melawan Sriwijaya FC yang pada leg pertama bermain imbang.

Pada babak 8 besar, Persija berhasil menyingkirkan Mitra Kukar dengan skor 3-1. Marko Simic tampil ciamik di laga ini dengan mencetak dua gol. Satu gol lainnya dicetak Bambang Pamungkas, sedangkan gol hiburan Mitra Kukar dicetak Fernando Rodriguez.

Selanjutnya >>> Tajam di depan ....