Bahan Ramuan Herbal Hadi Pranoto Hingga Sisca Soewitomo Pensiun

Praktisi obat herbal, Hadi Pranoto
Sumber :
  • VIVA/Muhammad AR (Bogor)

VIVA – Sejumlah berita pada kanal Lifestyle VIVA.co.id begitu menyita perhatian para pembaca. Sepanjang Kamis, 5 Agustus, berita mengenai klaim obat herbal yang diungkapkan Hadi Pranoto menarik perhatian para pembaca. Salah satunya adalah terkait kandungan apa yang terdapat pada obat herbal yang diklaim Hadi dapat menyembuhkan COVID-19. 

Selain itu, kabar Hadi Pranoto lainnya yang menarik minat pembaca VIVA adalah terkait dengan latar belakang pendidikannya. Lalu, berita apa saja yang paling menarik sepanjang Kamis? Berikut ini lima berita terpopuler

Herbal Ramuan Hadi Pranoto Bikin Geger, Dibuat dari Bahan Apa Sih?

Nama Hadi Pranoto jadi terkenal setelah tampil di Channel YouTube milik musisi Anji. Ketika itu, Hadi Pranoto membicarakan mengenai obat COVID-19.

Dalam tayangan YouTube bertajuk "Bisa Kembali Normal? Obat COVID-19 Sudah Ditemukan!! (Part 1)", Hadi Pranoto mengklaim bahwa dia telah menemukan antibodi COVID-19 sebagai 'obat' yang bisa menyembuhkan dan mencegah COVID-19.Ia bahkan yang telah meramu sendiri obat pencegah COVID-19 tersebut. 

Saat ditemui awak media di Rumah Makan Leuit Ageung, Kota Bogor, Senin 3 Agustus 2020, Hadi Pranoto menjelaskan obat antibodi COVID-19 itu berupa ramuan herbal. Lalu, terbuat dari bahan herbal apa saja obat ramuan Hadi Pranoto yang diklaim ampuh sembuhkan corona? Baca selengkapnya di sini

Tes Psikologi: Dari 3 Gambar, Mana yang Bukan Sebuah Keluarga?

Tes psikologi biasanya digunakan banyak perusahaan untuk merekrut karyawan baru. Biasanya, hal ini digunakan untuk mengetahui gambaran umum mengenai karakteristik seseorang.Tapi tenang, tes psikologi yang satu ini enggak seserius itu kok. Selain menyenangkan dan menghibur, dengan mengikutinya, jawaban kamu akan banyak mengungkap tentang kepribadianmu.Siap bermain? Baca selengkapnya di sini

Awas, Jangan Pernah Katakan 5 Hal Ini Pada Pramugari

Pramugari selalu nampak ramah dan siap melayani selama penerbangan. Mereka sudah terlatih secara profesional dan berpengalaman untuk melayani setiap penumpang. Tapi, itu tidak berarti mereka akan memberi perhatian jika kamu mengatakan atau melakukan sesuatu yang tidak pantas atau menyinggung.Terlebih saat pandemi virus corona atau COVID-19 seperti sekarang. Karena mereka turut mengambil risiko kesehatan setiap kali mereka bekerja. Akan sangat bijak jika kita bisa menghargai mereka, termasuk menghindari beberapa kesalahan, apa saja? Baca selengkapnya di sini

Ditanya Latar Belakang Pendidikan, Ini Jawaban Hadi Pranoto

Usai diundang menjadi bintang tamu di Channel YouTube milik musisi Erdian Aji Prihartanto atau akrab disapa Anji, sosok Hadi Pranoto mendadak populer bak selebriti.  Dalam video berjudul 'Bisa Kembali Normal? Obat Covid-19 Sudah Ditemukan!!" yang kini sudah dihapus oleh Youtube itu, gelar Hadi Pranoto juga ditulis sebagai Profesor dan Ahli Mikrobiologi. Namun, gelar profesornya diragukan dan jadi pertanyaan, karena warganet tidak menemukan informasi seputar background pendidikannya, di mesin pencari. Baca selengkapnya di sini

Puluhan Tahun Memasak, Sisca Soewitomo Gantung Panci

Chef Sisca Soewitomo dikenal masyarakat melalui acara Aroma. Sisca mengisi acara tersebut selama 11 tahun. Hal itu buat mereka yang tumbuh di era 90an hafal dengan wajah dan cara berbicara Sisca yang terkenal lembut.Kini, Sisca seolah mengisyaratkan menyudahi karirnya. Sisca mengunggah foto dan tulisan yang menggambarkan hal itu. Baca selengkapnya di sini