Aghniny Haque Ungkap Sulitnya Jadi Pengisi Suara Film Panji Tengkorak

Aghniny Haque.
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

VIVA Showbiz – Aktris Aghniny Haque ikut terlibat menjadi pengisi suara dalam film animasi produksi Falcon Pictures berjudul Panji Tengkorak. Dalam film itu, Aghniny berperan sebagai Gantari. Sebagai informasi, film animasi Panji Tengkorak diangkat dari komik ternama Tanah Air berjudul sama karya Hans Jaladara.

Pada saat konferensi pers di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Aghniny mengaku sempat merasa tidak percaya pada saat ditawari untuk menjadi pengisi suara dalam film Panji Tengkorak. Ia mengaku sudah tahu jika komik Panji Tengkorak sangat terkenal.

Aghniny Haque.

Photo :
  • IMDb

“Awalnya aku ditawarin dan kayak gak percaya gitu, ini beneran ditawarin. Karena Komik Panji Tengkorak sangat legendaris, semua orang tau. Betapa bengisnya Panji, itu yang happening. Sampai aku tanya ke manajer beneran gua ditawarin. Eh beneran ternyata,” kata Aghniny Haque, Senin, 19 Desember 2022.

“Akhirnya reading ketemu sama aktor senior yang bikin aku tambah ciut. Mas Daryl baik dibimbing sama dia. Karena ini voice acting jadi mimik ketakutan, dan situasi harus bisa terdengar,” tambahnya.

Melakukan voice acting diakui Aghniny tidaklah mudah, ia bahkan sempat berpikir untuk mundur dari project ini. Selama rekaman, Aghniny melakukan yang terbaik dan fokus dengan perannya, sampai-sampai keluar ingus hingga membuat panik sutradara.

Pengisi suara film animasi Panji Tengkorak.

Photo :
  • VIVA/Aiz Budhi

“Susah banget (voice acting). Reading pertama aja aku mau mundur. Bisa gak ya gua? Pas dijalanin dan berbanding terbalik banget, ingus aku sampai keluar pas recording. Karena pernafasan ya, adegan perang harus terengah engah nafasnya. Sampai ingus aku meler terus, Mas Daryl (sutradara) panik ambil tisu buat aku,” ucap Aghniny.

Tidak berhenti sampai di situ, Aghniny juga mengungkap bahwa menjadi pengisi suara film animasi tidaklah mudah dan sangat melelahkan karena menggunakan teknik pernapasan perut. Sampai-sampai berat badan Aghniny turun sampai 2 Kg pada saat melakukan sesi rekaman.

“Menggunakan napas perut dan itu capek banget. Jadi setiap recording berat badan aku turun 1,7 kg sampai 2 kg. Memang capek banget,” ujarnya.

Sebagai informasi, selain Aghniny, ada juga aktor lain yang terlibat sebagai pengisi suara, mereka adalah Denny Sumargo sebagai Panji Tengkorak, Donny Damara sebagai Bramantya, Cok Simbara sebagai Lembugiri, Aghniny Haque sebagai Gantari, dan Tanta Ginting sebagai Kalawereng. 

Kemudian ada juga Nurra Datau sebagai Murni, Donny Alamsyah sebagai Wirabaya, Revaldo sebagai Kakak Pertama, Candra Mukti sebagai Kuwuk, dan Prit timothy sebagai Nagamas. Film Panji Tengkorak direncanakan akan segera tayang di bioskop seluruh Indonesia.