Chacha Frederica

seniman
Jakarta, 8 November 19893
s/d
Sekarang

Dunia sinetron melambungkan Chacha di panggung hiburan. Di tengah trend bermunculan kelompok artis, ia bergabung dengan girls squad. Ia pun memutuskan berhijab.

Wynne Frederica atau lebih akrab disapa Chacha Frederica adalah bintang sinetron tanah air. Dirinya kerap memerankan tokoh-tokoh antagonis. Nama Chacha populer saat ia berakting dalam sinetron Kisah Sedih di Hari Minggu. 

Wanita berdarah Belanda-Tionghoa-Jawa ini mengawali kariernya dengan membintangi Benang-Benang Mas. Setelah itu, sinetron yang diperankan olehnya pun semakin banyak. Beberapa di antaranya yaitu Kafe Biru, Sephia, Opera Jakarta, dan Bidadari 3.

Namanya melambung saat dia beradu akting dengan Marshanda dalam sinetron Kisah Sedih di Hari Minggu. Dalam sinetron besutan SinemArt tersebut, Chacha berperan sebagai Dessy.

Selain sinetron, Chacha juga melebarkan kariernya ke dunia layar lebar. Ia sempat tampil dalam film Buruan Cium Gue pada tahun 2004. Meski perannya bukanlah yang utama. Film lain yang dibintangi olehnya yaitu Kuntilanak. Jomblo, Kuntilanak 2, dan Selamanya

Meski sibuk syuting, Chacha tidak mengenyampingkan pendidikannya. Wanita kelahiran Jakarta, 8 November 1989 ini berkuliah di Swiss German University dengan mengambil jurusan Business Adminitration.

Tak hanya sinetron dan film, Chacha juga pernah membintangi sederet iklan. Beberapa produk yang pernah menggunakan jasanya yaitu Sharp, Selai Morin, Hexos, Sunsilk, Sprite, dan Bodrex.

Pada tahun 2015, pemeran sinetron Kharisma ini menikah dengan pujaan hatinya yang seorang atlet golf bernama Dico Ganinduto.

Wanita yang dikenal tajir melintir ini pun bergabung dengan Gilrs Squad besutan aktris Nia Rahmadhani. Girls Squad beranggotakan wanita-wanita mapan dari berbagai kalangan. Jessica Iskandar atau Jedar salah satu anggota geng ini.

Belum lama ini, Maret 2018, Chacha mengunggah foto mengenakan mukena di Instagram pribadinya. Chacha mengaku bahwa selama hidupnya ia mempelajari dua agama sekaligus karena Chacha tumbuh di antara dua agama yang berbeda.

Ayah dan kakek dari ayahnya adalah pendeta, sedangkan ibu dan kakek dari ibunya penganut Islam yang taat. 

Kondisi tersebut mendorong Chacha memilih untuk memperdalam agama Islamnya. Ia memilih untuk menutup auratnya dengan menggunakan hijab bertepatan dengan usianya ke-28 tahun. (AC/DN) (Photo/Instagram/Chafrederica)
 
KELUARGA
Orangtua            : Dody Prasetyanto dan Hera Sudiyar
Suami                : Dico Ganinduto
 
PENDIDIKAN
Business Administration Swiss German University
 
KARIER
Film
Buruan Cium Gue (2004)
Kuntilanak (2006)
Jomblo (2006)
Kuntilanak 2 (2007)
Selamanya (2007)
 
Sinetron
Benang-Benang Mas
Wong Cilik
Kafe Biru
Stefani
Sephia
Percikan
Opera Jakarta
Bidadari 3
Kisah Sedih di Hari Mingg
Tante Tuti 
Bunda
Jangan Berhenti Mencintaimu
Big Is Beautiful
Rahasia Hati
Bunda
Anak Cucu Adam
Djail
Liontin 2
Maha Kasih
Pintu Hidayah
Imam dan Chacha
Pangeran Penggoda
Putri yang Terbuang
Wulan
Penyihir Cinta
Legenda Ular Putih
Janji
Awas Penipu Cantik
Cahaya
Jangan Berhenti Mencintaiku
Jangan Panggil Aku Anak Kecil
Tuyul Millenium 2
Isabella
Kisah Sembilan Wali
Takdir Cintaku
Hikayat Ali Baba
Kharisma
Oh Ternyata
 
Iklan
Sharp
Morin
Hexos
Komix
Miwon
Sunsilk
Sprite
Eskulin
Ovale
Bodrex



Berita Terkait

Cerita Chacha Frederica Merasa Kesepian sampai Harus Konsultasi ke Psikolog

Gosip

2 April 2024

Pimpin Banom Womenpreneur, Melissa A Hamid Didukung Chacha Frederica hingga Merry Riana

Inspirasi & Unik

8 Desember 2023

Chacha Frederica Beri Bantuan Warga Terdampak Banjir, Netizen: Anda Salah Sasaran Itu

Gosip

5 Januari 2023

Jadi Istri Bupati Kendal, Chacha Frederica Tak Dikenali Warga Saat Beri Bantuan Korban Banjir

Gosip

5 Januari 2023

Anaknya Panas Tinggi Hingga Kejang, Chacha Frederica Minta Doa

Gosip

8 September 2021
Share :