Sempat Unggul 11-0, Ganda Putri Indonesia ke Babak II All England 2020
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto tampil trengginas di babak pertama All England 2020. Bermain di Arena Birmingham, Kamis dini hari WIB 12 Maret 2020, mereka mengalahkan wakil Mesir, Doha Hany/Hadia Hosny dalam dua gim langsung.
Fadia/Ribka benar-benar perkasa di awal gim pertama. Mereka bahkan sempat unggul 11-0 atas Doha/Hadia.
(Baca juga: Gregoria Mariska Menang Mudah di Babak I All England 2020)
Lebih dominan dalam permainan, Fadia/Ribka terus menekan. Mereka pun menyudahi perlwanan Doha/Hadia di gim pertama dengan skor 21-8.
Pada gim kedua, Doha/Hadia mencoba lebih keras lagi dalam usaha memberi perlawanan. Mereka mampu menjaga selisih ketertinggalan dengan jarak yang tipis.
Tak ingin momentum keunggulannya terganggu, Fadia/Ribka kembali menekan lawannya. Gim kedua pun berhasil mereka menangkan dengan skor 21-11.
Dengan hasil ini, Fadia/Ribka melaju ke babak kedua. Mereka akan menantang unggulan keempat All England 2020, Lee So Hee/Shin Seung Chan.
Fadia/Ribka juga menjadi satu-satunya wakil Indonesia di kategori ganda putri yang tersisa. Karena sebelumnya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu tumbang di tangan wakil Korea Selatan, Chang Ye Na/Kim Hye Rin.
Baca juga
Cuma Main 1 Menit, Tunggal Putra Indonesia Melaju di All England 2020
Ganda Campuran Indonesia Bungkam Wakil Malaysia di All England 2020
Kendor di Gim Ketiga, Tommy Sugiarto Tersingkir dari All England 2020