Wanita Ini Laporkan Anjing ke Polisi karena Telah Menggigit Babinya

Seorang wanita laporkan anjing ke polisi.
Sumber :
  • Facebook/Yuni Rusmini

VIVA – Jika ada orang yang melakukan tindakan merugikan atau bahkan kekerasan kepada kita, tentu melaporkan orang tersebut ke polisi sudah menjadi hal yang wajar. Karena kita hidup di negara hukum yang semuanya harus mengikuti aturan yang berlaku.

Sebagai orang yang bersalah, tentunya harus siap menanggung risiko akibat tindakan yang telah dilakukannya. Biasanya, penahanan menjadi salah satu hukuman yang akan diterima penjahat tersebut. Namun, bagaimana jika yang dilaporkan ke polisi bukanlah manusia, melainkan seekor anjing?

Ya, sebuah kasus dilaporkan seorang wanita kepada polisi setempat. Tapi aneh, karena yang dilaporkannya adalah seekor anjing. Wanita tersebut tidak terima karena anjing tersebut telah menyerang babi-babi miliknya. Tentu saja hal ini membingungkan pihak yang berwenang.

Dalam video singkat yang diunggah akun Facebook Yuni Rusmini, terlihat seorang wanita paruh baya tengah melaporkan apa yang dialaminya. Wanita tersebut menjelaskan kalau babinya terluka di beberapa bagian tubuhnya akibat serangan anjing tersebut.

Polisi setempat pun meminta agar wanita itu membawa serta babi miliknya untuk dilakukan visum di Puskesmas terdekat. Dengan berapi-api, wanita itu mengatakan tidak terima dengan tindakan yang dilakukan anjing tersebut.

Meski tidak diketahui di mana peristiwa ini terjadi, tapi videonya viral di dunia maya. Banyak warganet merasa aneh dengan apa yang dilakukan wanita tersebut. "Yg jdi tersangka Anjing,,korbannya Babi... ????????????????" tulis seorang warganet di kolom komentar.