Inggris: Piala Dunia Baru Dimulai

Ki-ka: Steven Gerrard, Wayne Rooney, dan Frank Lampard
Sumber :
  • AP Photo/PA, Sean Dempsey

VIVAnews - Gelandang Inggris, Frank Lampard, menegaskan bahwa Inggris telah kembali ke jalur perebutan trofi Piala Dunia. The Three Lions akhirnya dapat menunjukkan kemampuan mereka yang sebenarnya kepada dunia, dengan memenangkan pertandingan krusial tadi malam melawan Slovenia. 

Lampard pun percaya, skuadnya kini dapat bertahan sampai babak terakhir Piala Dunia 2010, apabila mereka dapat menjaga performa baik mereka sepanjang sisa pertandingan.

Tragedi Trans Putera Fajar di Subang, Aparat Mesti Berani Tindak Tegas PO Bus yang Bandel

“Piala Dunia baru dimulai. Tidak masalah bagaimana kami bermain di pertandingan grup. Anda tidak memperoleh apapun dengan bermain baik di babak pertama, apabila kemudian Anda dikirim pulang pada babak selanjutnya. Jadi, segalanya baru dimulai di sini, di fase knockout (gugur).  Kami harus berkonsentrasi menghadapi pertandingan kami selanjutnya,” kata Lampard seperti dilansir The Sun.

Gelandang Chelsea itu menambahkan, pertandingan Inggris melawan Slovenia semalam menjadi bahan pemikiran bagi Three Lions untuk menyempurnakan pola permainan mereka. “Kami sering melihat tim yang memulai Piala Dunia dengan tidak begitu baik, tapi kemudian berubah menjadi bagus di putaran selanjutnya. Inggris harus meniru model itu. Kami harus terus memperbaiki penampilan kami seiring dengan berbagai pertandingan yang kami lalui,” ujar Lampard.

Lampard mengungkapkan, kemenangan timnya atas Slovenia sangat mungkin disebabkan oleh model pertandingan 'hidup-mati', di mana Inggris tidak punya pilihan lain selain menang atau terdepak dari Piala Dunia. “Pertandingan jenis ini mempunyai tantangan besar. Anda harus memulainya dengan benar dari awal. Berbeda dengan dua pertandingan kami sebelumnya, kami bermain seperti di klub pada pertandingan semalam,” jelas Lampard.

Pelatih Inggris Fabio Capello mengaku tidak peduli siapa yang selanjutnya akan dihadapi Inggris di perdelapan final. Dia menegaskan, bila Inggris hendak menjuarai Piala Dunia, maka mereka harus yakin bahwa mereka dapat mengalahkan tim mana pun, termasuk Jerman yang juga menjadi favorit juara. “Jerman adalah tim yang bagus. Tapi kami harus terus maju dan menumbangkan semua tim,” tandas Capello.

Pelatih asal Italia itu mengatakan, ia sangat gembira dengan performa The Three Lions saat ini.  “Inilah tim yang saya kenal, dengan kualitas pemain yang bagus. Kami bekerja keras, dan kami memenangkannya. Saya yakin kami akan bermain di pertandingan berikutnya dengan kepercayaan diri lebih besar, karena kami telah menemukan semangat yang dibutuhkan,” tutup Capello.

Pj. Gubernur Sumut, Hasanudin melepas ratusan peserta BLOT, di Kabupaten Langkat.(dok Pemprov Sumut)

425 Pelari Bertarung Jadi Tercepat di Bukit Lawang Orangutan Trail 2024

Sebanyak 425 pelari bertarung jadi tercepat di Bukit Lawang Orangutan Trail (BLOT) 2024, di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Minggu 12 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024