Warga Panik, Gempa 4,7 SR Guncang Yogya

VIVAnews - Warga Yogyakarta kembali sempat dikejutkan dengan getaran gempa bumi. Gempa bumi kali ini sempat menimbulkan kepanikan dan membuat sebagian warga berhamburan ke luar ruangan.

Gempa terasa di ruas Jalan Malioboro, Yogyakarta, sekitar pukul 14.30 WIB, Rabu, 31 Desember 2008. Menurut informasi dari Badan Meteorologi dan Geofisika gempa tersebut berkekuatan 4,7 skala richter.

Awalnya, masyarakat yang berada di dalam gedung terlihat panik. Sebagian dari mereka pun terlihat berhamburan keluar gedung. Tetapi, setelah menunggu beberapa saat ternyata kekuatan dan lama getaran tidak berlangsung lama. Akhirnya, warga pun kembali melanjutkan aktivitas.

Pantauan VIVAnews, aktivitas masyarakat tidak begitu terganggu ketika gempa tersebut terjadi. Guncangan pun hanya berlangsung sekitar 2 menit. Masyarakat yang sempat terlihat panik atas guncangan tersebut, akhirnya kembali berkegiatan seperti biasa.

Pemprov DKI Siapkan 5 Juta Blanko e-KTP untuk Pemilih Pemula di Pilkada 2024

Laporan: Rahardian l Yogyakarta

Jaecoo J7 PHEV

Resmi Debut di Auto China 2024, Begini Spesifikasi Jaecoo J7 PHEV

 Pada pameran Auto China 2024, Jaecoo sebagai submerek premium dari Chery resmi memperkenalkan Jaecoo J7 PHEV.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024