Gayus Minta KPK Usut Proyek Gedung Baru DPR

Rancangan gedung baru DPR yang bernilai Rp1,1 triliun
Sumber :
  • www.dpr.go.id

VIVAnews - Gayus Lumbuun, anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, meminta Komisi Pemberantasan Korupsi mengusut rencana proyek pembangunan gedung baru DPR. Menurut Gayus, tak semua fraksi mendukung rencana pembangunan itu.

"Sudah saatnya KPK segera melakukan penyelidikan rencana pembangunan Gedung DPR tanpa menunggu adanya aduan atau permintaan termasuk kalau ada penolakan oleh pihak-pihak yang tidak ingin adanya pengusutan KPK terhadap proyek sebesar lebih dari Rp1 triliun," kata Gayus Lumbuun kepada VIVAnews, Rabu 12 Januari 2011.

Langkah pengusutan, kata Gayus, didahului dengan membuka rekaman rapat-rapat Badan Urusan Rumah Tangga. Menurut Gayus, banyak kejanggalan dalam pengambilan keputusan proyek tersebut.

"Beberapa waktu yang lalu salah satu pimpinan DPR mengatakan secara terbuka melalui beberapa media cetak dan elektronik adanya indikasi telah ada bagi-bagi upeti dan meminta KPK ikut mengawasi hal tersebut," kata Gayus.

Gayus sendiri menilai, semangat membangun gedung yang dilakukan BURT yang dipimpin Ketua DPR tidak memperhatikan pendapat fraksi dan pendapat masyarakat. Gayus juga menyebut, Ketua DPR telah menyampaikan keterangan tak benar bahwa semua fraksi di DPR menyetujui pembangunan gedung baru.

"Tanpa keikutsertaan KPK maka rencana proyek pembangunan gedung DPR akan berpotensi menjadikan kembali skandal keuangan negara yang akan merugikan  uang rakyat, yang terjadi di saat negara dalam keadaan krisis," kata Gayus, yang mantan Ketua Badan Kehormatan DPR itu.

Jumat lalu, Ketua DPR mengungkapkan gedung baru DPR yang bernilai Rp1 triliun jadi dibangun tahun ini. Marzuki juga menyatakan, semua fraksi tidak ada keberatan dengan proyek ini.

Intip Kecantikan Mahalini yang Dibalut Berlian Saat Akad Nikah
Ketua DPW PPP Banten Subadri Ushulludin.

PPP Banten Terus Support Perjuangan di MK, Kader Diminta Solid Jelang Pilkada 2024

Elite PPP saat ini tengah berjuang di MK dengan menggugat hasil Pileg 2024 agar bisa lolos ke parlemen DPR.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024