Dikabarkan Meninggal, Fidel Castro Tertawa

Fidel Castro
Sumber :
  • AP Photo/ Javier Galeano

VIVAnews - Mantan Presiden Kuba, Fidel Castro, beberapa pekan terakhir, melalui situs mikroblog, Twitter, dikabarkan sakit dan meninggal dunia. Tetapi, Jumat malam kemarin, 9 September 2011, suara Castro justru diperdengarkan di sebuah acara televisi.

Ia pun menanggapi rumor tersebut dengan santai dan tertawa. Pria berusia 85 tahun itu memang tak muncul di depan publik selama dua bulan. Sampai akhirnya pada Kamis dan Jumat kemarin ia berbincang dengan Mario Silva dari televisi publik Venezuela.

Beberapa foto menunjukkan, sambil menikmati semangkuk sup, Castro berbincang dengan Silva. Hanya potongan-potongan gambar yang ditampilkan dalam acara bincang-bincang tengah malam itu, tetapi audio wawancara disiarkan seluruhnya.

"Mereka telah 'membunuh' saya  beberapa kali. Orang-orang yang membuat prediksi ini membuat saya tertawa, seolah-olah bagi saya kematian adalah berita buruk," katanya seperti dikutip dari dnaindia.com, Sabtu 10 September 2011.

Silva mengatakan wawancara itu berlangsung pada Selasa lalu di Havana. Hal ini dilakukan juga untuk mengonfirmasi laporan tentang kondisi kesehatan Castro, dan didukung oleh pemimpin Venezuela, Hugo Chavez.

Dari foto yang ditampilkan, terlihat Castro mengenakan jaket putih dan kemeja kotak-kotak. Castro memerintah Kuba selama hampir setengah abad sebelum sakit memaksanya untuk menyerahkan kekuasaan kepada adiknya, Raul pada 2008. (sj)

Film Keajaiban Air Mata Wanita Sajikan Keajaban dan Kehangatan
Mobil All New Agya GR Sport

Bikin Istri dan Pacar Senang, Ini Pilihan Mobil Baru Buat Gaji UMR

Bagi karyawan yang bekerja di Jakarta dengan rata-rata gaji UMR, atau upah minimum regional sebesar Rp5 jutaan, ada beberapa mobil baru yang bisa dibeli dengan kredit....

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024