Janji Ray Sahetapy Jika Jadi Anggota DPR

VIVAnews - Aktor senior Ray Sahetapy kini terjun ke dunia politik dengan mencalonkan diri menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat. Lazimnya politisi, Ray mulai sesumbar menawarkan program.

Pria kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, 1 Januari 1957 itu dicalonkan Partai Republika Nusantara dari daerah kelahirannya dengan nomor urut 1. Ray muncul dengan nama aslinya, Ferenc Raymond Sahetapy.

Apakah keikutsertaan mantan suami artis Dewi Yull dalam Pemilu ini sekadar latah? Ray jelas menolak dicap begitu. Ia mengaku telah mengembangkan gagasan mengenai Nusantara sejak sepuluh tahun lalu. "Semua bilang gagasan saya paling tepat dijalani melalui satu partai," kata Ray pada VIVAnews sebelum mengikuti nonton bareng Laskar Pelangi dengan anak yatim di Blitz Megaplex Grand
Indonesia, Jakarta, Selasa, 14 Oktober 2008.

Inti gagasan Nusantara ini terletak pada keseimbangan unsur tanah (nusa) dan air (laut di antara pulau). Keseimbangan, menurut Ray, akan menghadirkan perdamaian.

Jika ia terpilih, Ray mengatakan akan memperjuangkan masalah pengembangan perikanan. "Juga lingkungan hidup yang keadaannya selama ini dapat membahayakan kehidupan masyarakat sana," ujar Ray. Pemeran dalam film '7 Manusia Harimau' ini juga menyatakan akan membenahi akses jalan raya dari perkotaan ke pelosok yang selama ini kurang diperhatikan.

Joe Biden Dikecam karena Diam Saat Israel Menghadapi Ancaman Surat Perintah Penangkapan
Babe Cabita dan Istrinya

Upaya Istri untuk Obati Babe Cabita, Sampai Hubungi Dokter di India

Setelah berbagai usaha yang telah dilakukan oleh Zulfati Indraloka untuk menemukan pengobatan yang lebih baik, Babe Cabita disarankan untuk dirawat di rumah.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024