Diancam Dibunuh, Rosa Minta Teleconference

Terdakwa Suap Wisma Atlet SEA Games Mindo Rosalina Manulang
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Kuasa hukum Mindo Rosalina Manulang, Mohamad Iskandar akan meminta kepada Jaksa Penuntut Umum KPK dan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) agar kliennya dapat dihadirkan sebagai saksi melalui teleconference.

"Kami akan mengajukan surat permohonan agar mungkin kiranya ibu Rosa diperiksa melalui teleconference," kata Mohamad Iskandar di Jakarta, Kamis 12 Januari 2012.

Menurut Iskandar melihat perkembangan yang ada dan pertentangan batin Rosa, Iskandar meminta agar pemeriksaan kliennya dapat melalui sambungan teleconference. "Kalau dia (Rosa) hadir di sidang sebagai mantan karyawan ibu Rosa sangat tertekan apalagi ada ancaman," tandasnya.

Meski demikian, Ketua LPSK telah memberikan jaminan keamanan dan lain-lain kepada mantan anak buah Nazaruddin untuk bersaksi di persidangan sehingga yang bersangkutan merasa aman.

Kubu Nazaruddin sudah membantah keras tudingan Rosa. "Kalau Nazaruddin yang mengancam akan membunuh, kenapa baru sekarang. Logikanya di mana," kata pengacara Nazar, Elza Syarif. "Itu tidak masuk akal dan terlalu mengada-ada."

Menurut Elza, sangat bodoh jika Nazaruddin ingin membunuh saksi yang bakal meringankan dirinya. "Sebutan 'ketua besar' dan 'bos besar' itu kan antara Rosa dan Angelina Sondakh. Jadi Nazaruddin tidak akan takut dengan kesaksian Rosa," kata Elza.

Jika ada yang mengancam untuk membunuh, kata Elza, pastinya bukan Nazaruddin. Melainkan orang-orang yang merasa terancam jika identitas 'ketua besar' dan 'bos besar' itu dibuka. "Logikanya yang takut itu kan yang akan disebut itu," katanya.

Nazaruddin, kata Elza, hanya ingin Rosa bersaksi sesuai dengan fakta yang sebenarnya. Kalau memberikan keterangan palsu, nanti tangkap saja Rosa. Kita sudah punya counter-nya jika dia bohong," ujar dia.

Elza menambahkan, kemungkinan Rosa mengaku diancam karena merasa ketakutan sendiri setelah memberikan keterangan bohong terkait kasus suap pembangunan wisma atlet SEA Games. "Mungkin dia ketakutan sendiri, karena kemarin-kemarin terlanjung bohong," kata dia. (eh)

Fakta Mengejutkan di Balik Kecelakaan Maut Bus Rombongan SMK Asal Depok di Ciater Subang
Korban kecelakaan bus pariwisata dievakuasi ke RSUD Subang

Polisi Bakal Periksa Operator Bus Kecelakaan Maut di Subang

Kecelakaan maut yang membawa rombongan siswa asal Depok terjadi di Subang, Jawa Barat. Bus yang membawa siswa dan guru ini terguling.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024