Lebaran di Jakarta, 19 Orang Tewas di Jalan

Lalu Lintas Semrawut Akibat Lampu Mati
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat, selama sebelas hari pelaksanaan Operasi Ketupat Jaya 2012 (11-21 Agustus), jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya sebanyak 152 kejadian. Angka ini turun delapan persen jika dibandingkan dengan operasi tahun lalu.

Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Wahyono, menyampaikan untuk tahun 2011 jumlah kecelakaan mencapai 166 kejadian dengan jumlah korban 225. Rincinanya korban meninggal selama 11 hari operasi sebanyak 21, luka berat 65 dan luka ringan 139.

"Jumlah korban meninggal selama operasi ketupat 2012 sebanyak 19 orang, artinya terjadi penurunan 10 persen dari tahun lalu. Sedanggkan luka berat 48 orang,  turun 26 persen. Untuk luka ringan malah terjadi peningkatan 12 persen menjadi 156 orang," ujar Wahyono kepada VIVAnews, Kamis 23 Agustus 2012.

Sementara itu, untuk hasil penindakan pelanggaran lalu lintas mengalami penurunan sebanyak 28 persen dibanding 2011, dengan rincian jumlah tilang sebanyak 17.507, dan teguran 10.815. Sedangkan tahun 2012,  jumlah pengendara yang ditilang 12.682 dan teguran 10.926.

Meski adanya penurunan jumlah kecelakaan lalu lintas, polisi mengimbau kepada seluruh pengguna kendaraan untuk tetap tertib di jalan. Tidak memacu kendaraan melebihi batas kecepatan maksimal.

Masa RAFI 2024, Konsumsi Avtur Naik 10%
Tim Jakarta LavAni Allo Bank Electric di Proliga 2024

Menang di Laga Perdana Proliga, Jakarta LavAni Akui Masih Punya Kekurangan

Juara bertahan Proliga, Jakarta LavAni Allobank Electric memetik kemenangan perdana pada laga pembuka PLN Mobile Proliga 2024 dengan menekuk Jakarta Garuda Jaya.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024