Tersangka Meninggal, Kasus Penipuan 3 Aktor Dihentikan

Christian Sugiono
Sumber :
  • VIVAlife/Heryu Nandiasa

VIVAlife - Kasus penipuan yang menimpa selebritas Tanah Air seperti Christian Sugiono, Rio Dewanto, Gading Marten, dan kawan-kawan akhirnya dihentikan. Hal itu dikarenakan sang tersangka, Fahmi, telah meninggal dunia. 

Sadis! Usai Bacok Istri hingga Tewas, Hasan Coba Bunuh Diri dengan Tenggak Racun

Ditemani kuasa hukumnya, Sandy Arifin, Christian mendatangi Direktorat Reserse Kriminal Umum, Polda Metro Jaya, untuk mengambil berkas-berkas laporannya. 

"Kami mengambil berkas Christian, Ringgo, dan yang lain," ujar Sandy saat dijumpai di Direskrimum, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin, 8 Oktober 2012.

Raih TKDN, LG Semakin Siap Dukung Digital Display Untuk Kebutuhan Bisnis dan Dunia Pendidikan

Menurut Sandy, kasus penipuan ini pun otomatis dihentikan, tiga pekan lalu. Sementara itu, Christian mengaku ikhlas dengan terjadinya kasus yang merugikan ia dan teman-temannya sampai Rp2 miliar itu.

"Kalau masalah ikhlas sebelum lapor ke sini kita sudah sering ketemu almarhum. Soal uang yang digelapkan kita ikhlaskan. Ending-nya begini, enggak bisa tahu rencana Tuhan," ujar suami Titi Kamal itu.

Prabowo Aktif Temani Jokowi, Pakar Politik: Menandakan Transisi Pemindahan Berjalan Mulus

Meski Christian mengalami kerugian paling besar, yakni hampir 50 persen dari Rp2 miliar, ia menyatakan sudah memaafkan almarhum.

"Kami maafkan, keluarga juga minta maaf. Sama keluarga sudah beres. Ini bukan kesalahan siapa-siapa, almarhum punya penyakit dalam. Kami datang ke pemakaman kok waktu itu," ucapnya. 

Anies Baswedan bersama Surya Paloh saat menghadiri buka puasa bersama Nasdem

Nasdem Akui Surya Paloh Minta Anies Angkat Kursi

Partai Nasdem angkat bicara soal viralnya video yang menunjukkan Anies Baswedan bertemu Ketum Nasdem Surya Paloh di Nasdem Tower.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024