Suspensi Schering Bisa Dicabut Besok

VIVAnews - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dapat mencabut penghentian sementara perdagangan saham PT Schering Plough Indonesia Tbk (SCPI) pada transaksi Rabu 11 Maret 2009.

Namun, keputusan pencabutan suspensi oleh otoritas bursa itu dilakukan bila perseroan memenuhi permintaan penjelasan dari BEI.

"Suspensi besok bisa dibuka kalo Schering sudah memberi penjelasan mengenai proses akuisisi oleh Merck itu," kata Direktur Perdagangan Saham, Penelitian, dan Pengembangan Usaha BEI, MS Sembiring, di gedung bursa efek, Jakarta, Selasa 10 Maret 2009.

BEI menghentikan sementara perdagangan (suspend) saham Schering Plough Indonesia pada Selasa 10 Maret 2009 sejak sesi pertama perdagangan efek.

Kepala Divisi Pencatatan Sektor Riil BEI, I Gde Nyoman Yetna, dan Kepala Divisi Perdagangan Saham BEI, Supandi, dalam penjelasan tertulis bursa hari ini, mengatakan, suspensi dilakukan seiring dengan pemberitaan mengenai Merck mengakuisisi Schering senilai US$ 41 miliar.

"Bursa memandang perlu meminta penjelasan kepada perseroan dalam rangka perdagangan efek yang teratur, wajar, dan efisien," kata Nyoman dan Supandi dalam keterbukaan informasi bursa itu di Jakarta.

Penghentian sementara perdagangan saham Schering dilakukan di seluruh pasar hingga pengumuman lebih lanjut. Bursa telah meminta perseroan untuk menyampaikan keterbukaan informasi terkait hal tersebut.

Pada perdagangan akhir pekan lalu, Jumat 6 Maret 2009, saham Schering Plough di level Rp 9.000 per unit.

Brand China Ini Popular Setelah Jualan Mobil Listrik di Indonesia
Big Hit Music buka audisi global

Big Hit Music Bakal Buka Audisi Global Buat Boy Group Baru

Big Hit Music, perusahaan hiburan ternama di Korea Selatan yang menaungi BTS dan TXT dikabarkan bakal menggelar audisi global untuk mencari anggota boy grup baru.

img_title
VIVA.co.id
3 Mei 2024