Ratusan Pemudik Telantar Sudah Diberangkatkan Giant

Ratusan pemudik gratis dari supermarket Giant telantar
Sumber :
  • Antara/ Dhoni Setiawan
VIVAnews
Nasib Program Kartu Prakerja di Era Prabowo-Gibran
- Ratusan calon pemudik yang telantar dalam acara mudik gratis bersama supermarket Giant akhirnya diberangkatkan. Mereka diberangkatkan pada pukul 04.00 pagi, Senin 5 Agustus 2013, dari Parkir Timur Senayan, Jakarta Pusat.

Kemah di Kampus, Mahasiswa Jepang Desak Rektor Putus Kerjasama dengan Israel

Salah satu petugas kepolisian yang berada di Pos Pelayanan Operasi Ketupat Jaya 2013 menuturkan, seluruh peserta mudik Giant berangkat pada pukul 04.00 pagi dengan menggunakan 265 armada bus. "Semua sudah berangkat. Totalnya ada 15.105 orang penumpang," kata petugas Kepolisian yang tidak mau disebutkan namanya.
Renovasi Rumah Tua, Kontraktor Ini Kaget Temukan Artefak Kuno


Ia menjelaskan peserta mudik telantar karena harus menunggu bus cadangan yang pada saat itu berada di luar kota. "Penumpang tidak telantar, hanya mereka menunggu bus. Jebetulan busnya dari luar kota, ada sekitar 50 bus," ujarnya.


Sebelumnya, ribuan pemudik yang mengikuti program mudik gratis Giant , Jakarta Pusat karena kehabisan bus. Sebagian pemudik mayoritas mengarah ke Jawa Timur.


Menurut salah satu pemudik, Nurhayati, 35 tahun, para pemudik sejak pukul 04.00 pagi, Minggu 4 Agustus, sudah menunggu di Parkir Timur senayan, tapi hingga pukul 20.00, ia bersama ribuan penumpang lainnya masih telantar.


Nurhayati menuturkan, untuk mendapatkan tiket bus, konsumen Giant harus menukarkan 10 kupon senilai Rp100 ribu. Jadi untuk mendapatkan satu tiket bus harus belanja sebesar Rp1 juta. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya