Nissan Mulai Bangun Dealer Mobil Murah Datsun

Logo Nissan
Sumber :
  • Associated Press/Morry Gash
VIVAnews
- Menjelang peluncuran mobil murah Datsun di Indonesia, Nissan mulai berbenah dengan memperluas jaringan. Salah satunya dengan menunjuk PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPM) sebagai mitra pengembangan jaringan dealer mereka untuk Datsun dan Nissan.


"Kemitraan dengan perusahaan yang berpengalaman seperti MPM akan semakin mendorong pertumbuhan penjualan Nissan dan brand Datsun di Indonesia," kata Presiden Direktur Nissan Motor Indonesia (NMI) & Regional Vice President untuk Asia & Oceania, Takayuki Kimura, dalam keterangan resminya, Kamis 29 Agustus 2013.


Grup Indomobil dan mitranya terus berkomitmen memperluas jaringan dealer Nissan dan Datsun di masa depan, di mana jumlah dealer mereka akan mencakup sekitar 80 persen (130-160 diler) secara nasional.
Tak Ciut dengan Gempuran AS, Houthi Mengganas Beri Perlawanan Sengit


Bocah di Buleleng Bali Diduga Dicabuli Ayah Kandungnya di Kos-kosan
Sedangkan MPM akan mencakup sekitar 20 persen dari total 96 dealer yang saat ini dioperasikan oleh Indomobil dan mitranya.

Bocah Super Arsenal Kembali Bikin Heboh

Saat ini, kapasitas produksi NMI akan meningkat hingga 180.000 unit per tahun pada akhir 2013 dengan selesainya pembangunan pabrik baru di Purwakarta, Jawa Barat. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya