Kisah Kematian Mengejutkan Seleb Tanah Air 2013 (I)

Ustaz Jeffry Al Buchori atau Uje wafat
Sumber :
  • ANTARA/Muhammad Iqbal
VIVAlife-
Tahun 2013 segera berganti. Banyak kisah yang tak mudah dilupakan di sepanjang tahun itu. Ada duka, ada suka. Namun yang paling tak terlupakan, tentu soal kisah kematian mengejutkan sejumlah seleb tanah air di tahun 2013.


Berikut kilas balik, kisah kematian mengejutkan seleb tanah air yang dirangkum oleh VIVAlife.


Ustaz Jeffry Al Buchori


Suasana Pemakaman Ustad Jeffry Al Buchory


Kabar duka pertama yang sangat mengejutkan dunia hiburan tanah air di tahun 2013 datang dari ustaz tampan, Jeffry Al Buchori alias Uje. Ia,  menghembuskan nafas terakhirnya akibat kecelakaan tunggal yang ia alami di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jum'at, 26 April 2013.


Uje yang saat itu tengah mengendarai motor gede Kawasaki miliknya dengan nomor polisi B 3590 SGQ ini hilang kendali dan menabrak sebuah pohon palem dan ia pun terlempar dari atas motor.


Mengenal Sejarah Hari Buruh Internasional yang Diperingati Setiap 1 Mei
Uje menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Pondok Indah pada pukul 02.00 WIB pada usia 40 tahun.

Program Makan Siang Gratis Prabowo Dinilai Bakal Tingkatkan Kesejahteraan Buruh

Jenazah Uje lalu dibawa ke rumah duka di Perum Bukit Mas, Jalan Narmada III, Rempoa, Bintaro, Tangerang Selatan. Almarhum meninggalkan seorang istri, Pipik Dian Irawati Popon, dan tiga anak yakni Adiba Khanza Az-Zahra, Mohammad Abidzar Al-Ghifari, dan Ayla Azuhro.
Sepeda Elektrik Diprediksi Makin Populer di Indonesia


A Rafiq

 A Rafiq


Dunia musik kembali kehilangan penyanyi terbaiknya, Pedangdut senior A Rafiq menghembuskan nafas terakhirnya pada Sabtu, 19 Januari 2013 sore hari.


Almahrum meninggal akibat sakit diabetes di Rumah sakit Medistra, Jakarta pada usia 64 tahun. Almahrum pergi meninggalkan satu orang istri, Aisyah dan empat orang anak, Fadila A Arafiq, Farhad A Arafiq, Fairuz Arafiq, dan Farabi El Fouz.


Prahara Mahdisa


Prahara Mahdisa


Mantan pesinetron, Prahara Mahdisa ditemukan tewas dikamar kosnya pada Rabu, 4 September 2013. Kematian artis yang juga menjabat sebagai Casting Director MD Entertainment ini sontak membuat terkejut seluruh keluarga dan para sahabatnya.


Saat ditemukan, jasad pria berusia 32 tahun itu sudah mengeluarkan aroma tak sedap. Salah seorang teman almahrum mengatakan Praha sudah dua hari tidak mauk kantor, dan Prahara pun sulit dihubungi.


Kemudian jasadnya pun langsung dibawa ke RSCM untuk di otopsi dan pada tanggal 5 September 2013 keluarganya menjemput jenazah untuk dikuburkan di kampung halamannya di Cirebon.


Bersambung.....
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya