Sri Sultan Masih Optimistis Jadi Capres

VIVAnews - Meski Partai Golkar dipastikan akan mengajukan ketua umumnya, Jusuf Kalla sebagai calon presiden (capres), Sri Sultan Hamengku Buwono X masih optimistis dapat maju sebagai capres alternatif.

Menurut Sri Sultan, sebelum pendaftaran pasangan capres dan cawapres dibuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mei mendatang, Partai Golkar masih akan menggelar rapat pimpinan nasional khusus (rapimnasus) untuk memastikan calon presiden yang diusungnya.

Sementara itu, terkait kemungkinan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri yang akan maju berpasangan dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dalam pilpres mendatang, Sultan tidak bersedia berkomentar.

"Keputusan itu mutlak hak PDIP dan Partai Gerindra," kata Sultan di Kraton Yogyakarta, Sabtu malam 25 April 2009.

Segera Nikah Lagi di Usia 77 Tahun, Anwar Fuady: Saya Enggak Ada yang Urus

Sebelumnya, paska pecahnya koalisi antara Partai Demokrat dan Partai Golkar, partai berlambang pohon beringin itu akhirnya kembali mengajukan Jusuf Kalla sebagai calon presiden.

Laporan: Michael Aryawan l Yogyakarta

Terpopuler: Polisi Gerebek Pameran Otomotif, Pesan Mobil Sport Listrik Rp1,1 Miliar
DNA VC Startup Connect

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub bersama Xendit Gelar DNA VC Startup Connect

Sinar Mas Land melalui Digital Hub berkomitmen terus mendukung kemajuan ekosistem startup digital potensial di Indonesia melalui gerakan Digital Hub Next Action (DNA).

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024