Ini Cara Eka Deli Majukan Musik Indonesia

Eka Deli di FX Senayan, Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin
VIVA.co.id - Kurangnya penyanyi cilik di tanah air membuat grup musik D'Jollies memberanikan diri memberikan suguhan warna musik yang berbeda.  Girlband yang beranggotakan Darlene Alisya, Karen Ditabaya, Gloria Trisha dan Sherine Novitarini meluncurkan single mereka berjudul 'Seperti Cinderella'.
Penggemar 5 Seconds Of Summer Penuhi BSD City

Hadirnya D'Jollies mendapat tanggapan positif dari penyanyi Eka Deli. 
Oki Setiana Dewi Ingin Anak Jadi Hafiz Al-Qur'an

"Ini support aku untuk industri musik anak-anak, hampir tidak ada album anak-anak. Aku ingin kayak dulu lagi, lagu anak-anak booming di masyarakat," kata Eka Deli yang ditemui dalam peluncuran single terbaru D'Jollies di Exodus, Kuningan City, Kuningan, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Rahasia KD Agar Tetap Tampil Maksimal

Eka yang kini memiliki dua orang anak berharap kelak sang anak berani meneruskan jejaknya di dunia musik tanah air.

"Anak saya juga ada bakat nyanyi, tapi dia masih malu," ucapnya.

Tak lupa wanita berusia 39 tahun itu menggantungkan harapannya untuk para generasi muda yang memiliki bakat di bidang tarik suara.

"Semoga semakin banyak lagi bintang, penyanyi cilik yang berprestasi. Sebab dari masa mereka itulah cara anak-anak mengekspersikan potensi. Lebih baik berkarya sedari dini, dari pada mereka nonton YouTube atau jalan ke mal," lanjutnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya