15 Tahun di Amerika, Ini Gebrakan Baru Atiek CB

Atiek CB
Sumber :
  • Instagram vradiofm

VIVA.co.id – Penyanyi lawas Atiek CB sudah 15 tahun belakangan ini menetap di Amerika Serikat. Sejak saat itu, wajah dan suara Atiek menghilang dari panggung musik Tanah Air. Setelah sekian lama menghilang, Atiek siap bikin gebrakan di Indonesia. 

Atiek CB soal Kacamata Hitam dan Nama Ndeso

Penyanyi yang terkenal di era 80-an ini mengaku sangat merindukan Indonesia. Ia juga rindu untuk menyanyi di depan penggemarnya. 

Untuk melepas kerinduan Atiek dan juga penggemarnya, ibu dua anak ini memutuskan untuk menggelar konser di Indonesia. Konser tersebut akan digelar di Balai Sarbini. Konser bertajuk Terbaik Untukmu ini akan digelar pada 18 November 2016. 

Gelar Konser, Atiek CB 'Ogah' Dirias

"Saya merasa bersyukur, masih ada yang tertarik sama saya," kata Atiek yang ditemui di Gedung Warner Music Indonesia, Jakarta, Selasa, 18 Oktober 2016.

Dua tahun lalu, Atiek diminta untuk membuat konser di Tanah Air oleh salah satu sahabatnya. Namun, saat itu Atiek menolaknya. Ia merasa tak memiliki kepercayaan diri untuk kembali tampil di depan umum.

Atiek CB Ogah Main Media Sosial, Alasannya Mengharukan

"Dia (sahabat) selalu kasih semangat, support, 'Ayo dong Mbak Atiek bikin (konser)'," ucap Atiek menirukan.

Dalam konser ini Atiek tak tampil sendiri. Penyanyi yang terkenal dengan kacamata hitamnya ini akan berkolaborasi dengan Nicky Astria dan Ita Purnamasari. Para lady rocker ini akan membawakan lagu-lagu hit milik Atiek.

Ingin bernostalgia dengan penyanyi asal Jawa Timur ini? Berikut harga tiket yang terbagi menjadi lima kategori :

Diamond Class (Rp2,5 juta), Platinum Cass (Rp2 juta), Gold Class (Rp1,5 juta), Silver Class (Rp750 ribu), dan Bronze Clas (Rp350 ribu).

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya