Tak Pede Pakai Merah, Simak Trik Berbusana Saat Imlek

Koleksi Imlek dari Minimal
Sumber :
  • Bimo Aria/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Setiap perayaan Tahun Baru China atau Imlek, warna merah selalu menjadi warna yang mendominasi mulai hiasan, aksesori hingga pakaian yang dikenakan. Warna merah sendiri memang begitu kental dengan akar budaya dan juga kepercayaan masyarakat asli China.

Suasana Imlek Nan Meriah di MOI

Karena itu, tak heran bila warna ini banyak dipilih dan mendominasi lini fesyen selama perayaan Tahun Baru China, yang jatuh pada 28 Januari 2017.

Meski warna merah menjadi warna dalam perayaan Imlek, namun tidak semua orang suka mengenakan warna tersebut. Banyak orang yang tidak percaya diri alias pede mengenakan warna merah yang cerah dan berani.

Bergaya Saat Imlek Pakai Baju Rp88 Ribuan

Namun bagi Anda tak perlu khawatir, karena hal ini bisa diatasi dengan pemilihan padu-padan busana yang tepat. Tak melulu harus merah semua, aksen merah bisa dipadukan dengan warna yang juga tak kalah kuat dengan merah.

Ditemui saat peluncuran koleksi Tahun Baru Imlek untuk label Minimal, Hesty Halim, General Manager dari Minimal membagi tipsnya. Menurutnya, salah satu cara padu-padannya adalah dengan mengenakan warna hitam atau warna emas.

Perpaduan Cantik Batik dan Cheongsam untuk Imlek

"Untuk yang memang kurang percaya diri bisa dipadukan dengan warna-warna seperti hitam dan gold," kata dia kepada VIVA.co.id.

Di samping itu, alternatif yang bisa jadi pilihan ialah dengan memadukannya dengan celana palazzo warna netral. Dan untuk menambahkan kesan lebih glamor, bisa ditambahkan dengan tas dengan pilihan warna-warna monokrom, atau emas dan silver.

"Tas bisa hitam atau putih, atau kalau di luar itu bisa pakai gold atau silver," ujar dia. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya