Kemenhub Kaji Rencana Gudang Garam Bangun Bandara

PT Gudang Garam ingin bangun bandara di Kediri, Jawa Timur
Sumber :
  • ANTARA/Arief Priyon

VIVA.co.id – Kementerian Perhubungan tengah tengah mengkaji rencana PT Gudang Garam Tbk, terkait pembangunan bandar udara di Kediri, Jawa Timur.

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional RI Jadi 17, Simak Daftarnya

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Agus Santoso menyampaikan, pihaknya masih melakukan berbagai evaluasi terhadap beberapa regulasi yang dibutuhkan.

"Kalau itu (pembangunan bandara) belum. Semuanya, masih butuh evaluasi,"  kata Agus, saat ditemui di Kantornya, Jumat 17 Maret 2017.

Heru Budi Apresiasi Kerja Sama Proyek MRT dengan Jepang, Nilainya Rp11 Triliun

Ia menjelaskan, pihaknya menyambut baik rencana pembangunan bandara yang dicanangkan oleh Pemprov Jawa Timur beberapa waktu lalu. Sebab, hal itu selaras dengan tujuan pemerintah Jokowi-JK mendorong swasta membangun dan mengoperasikan bandara di Indonesia.

"Jadi, kita ingin mengembangkan swasta yang membuat dan mengoperasikan bandara dengan konsep green field. Konsep ini mencakup keperluan pembebasan lahan dan sebagainya dari dana swasta," tuturnya.

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Gorontalo Senilai Rp437 Miliar

Sebelumnya, Gubernur Jawa Timur Soekarwo memastikan PT Gudang Garam membangun bandar udara di Kabupaten Kediri, yang diproyeksikan untuk penerbangan komersial.

Dia mengatakan, lahan dan anggaran telah dipersiapkan dan tanpa menggunakan dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) karena murni dari perusahaan itu. (asp)

Suasana di terminal penumpang Bandara Supadio Pontianak di Kabupaten Kubu Raya, Kalbar, Jumat 26 April 2024. Bandara Supadio resmi beralih status dari Bandara Internasional menjadi Bandara Domestik.

Bandara Internasional RI Dipangkas Jadi 17, InJourney Airports Sambut Positif

Aturan yang diterbitkan Kemenhub tersebut menetapkan 17 bandara di Indonesia yang berstatus sebagai bandara internasional, dari semula 34 bandara internasional.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024