Begini Kondisi Ridho Rhoma di Tahanan

Debby Rhoma, kakak Ridho Rhoma di Polres Jakbar
Sumber :
  • Bimo Aria/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Usai mengunjungi Ridho Rhoma yang ditahan atas dugaan kasus penggunaan narkoba di Polres Jakarta Barat, Debby Veramasari, yang merupakan kakak pertama Ridho mengungkapkan kondisi terakhir adiknya.

"Alhamdulillah Mas Ridho sehat tapi belum bisa ngobrol banyak yang berat," kata Debby saat ditemui di Polres Jakarta Barat, Minggu, 26 Maret 2017.

Dia menjelaskan bahwa saat bertemu dengannya dan penasihat hukum Krisna Murti, kondisi anak Raja Dangdut Rhoma Irama ini masih dalam keadaan terguncang. Karena itu, dia meminta doa terbaik untuk proses yang tengah dijalani adiknya tersebut.

"Beliau masih shock. kita keluarga enggak mau tanya banyak dulu. Saya mohon doanya semoga cepat diselesaikan dengan baik," kata dia.

Sementara itu, Krisna menjelaskan bahwa kondisi Ridho saat ini masih stres dan kelelahan usai pemeriksaan dan pengembangan yang dilakukan oleh aparat kepolisian.

"Kurang istirahat karena proses pengembangan penyidikan dan semalam sampai jam 03.00 masih ditanya sama penyidik. Tadi Mbak Debby sebagai keluarga, ya enteng-enteng sajalah bicaranya enggak yang berat. Say hello saja," tuturnya.

Sebelumnya, aparat Satuan Reserse Polres Jakarta Barat menangkap Ridho karena kedapatan mengonsumsi narkoba jenis sabu. Polisi menyita sabu seberat 0,7 gram berserta alat isap.

Ridho diciduk aparat saat hendak turun dari salah satu hotel di Daan Mogot, Jakarta Barat. Saat dimintai keterangan di lokasi, Ridho menaruh narkoba miliknya di mobil yang disimpan di dalam kantong plastik berwarna cokelat. (one)

Rhoma Irama Sebut Lagu 'Syahdu' Miliknya Bisa Sembuhkan Sakit Kanker, Bagaimana Bisa?
Pesinetron Ammar Zoni

7 Artis Berkali-kali Terjerat Kasus Narkoba, Terbaru Ammar Zoni

Beberapa artis berulang kali terlibat kasus narkoba yang menghebohkan dunia maya dan kasus terbaru datang dari aktor Tanah Air, Ammar Zoni yang ditangkap di Sentul, Bogor

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2023