Menteri Rini Bantah Refly Dicopot Jasa Marga karena Suka Kritik

Menteri BUMN Rini Soemarno (kiri).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Widodo S Jusuf

VIVA – Menteri BUMN Rini Soemarno mengaku, pencopotan Refly Harun sebagai komisaris utama PT Jasa Marga, murni perputaran. Bahkan Refly sudah ditempatkan di BUMN lain, yaitu Pelindo I.

Jenderal Kopassus di Balik Operasi Rebut Homeyo, Refly Harun Bungkam Irma Nasdem

"Ada (jabatan baru). Sudah. Preskon (Presiden Komisaris) di Pelindo I," kata Rini, di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat 7 September 2018.

Karena itu pencopotan Refly dari Jasa Marga ditegaskan, bukan karena sikap Refly yang selama ini yang selalu mengkritik pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla. 

Bungkam Irma Nasdem, Refly: Harusnya Semua Anggota DPR Itu Oposisi Terhadap Pemerintah!

"Oh enggak, perputaran saja. Biasa kami melakukan perputaran," katanya. 

Selama ini memang Refly sering mengkritik, kebijakan yang menurutnya tidak tepat. Namun Rini memastikan, bahwa apa yang dilakukan itu bukan menjadi alasan untuk dicopot. 

Refly Harun: Anies-Muhaimin Pengkhianat Jika Gabung Pemerintah

"Enggak ada itu. Kalau sering mengkritik dari dulu juga terus terusan, kenapa baru sekarang," katanya. 

Dicopotnya Refly, jelas Rini, karena memang Jasa Marga membutuhkan orang yang pintar di bidang hukum. 

"Iya murni saja perputaran. Dan memang kami juga butuh orang hukum di kita di aktivitas tadi di Sumatera," katanya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya