Terbanyak Solar, 1,4 Juta Liter BBM Subsidi Disalahgunakan di 2022

- M Yudha P / VIVA.co.id
VIVA – Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas), Erika Retnowati melaporkan, pihaknya berhasil mengamankan 1.422.263 liter bahan bakar minyak (BBM) subsidi, yang disalahgunakan di sepanjang tahun 2022.
Pada periode itu, telah berhasil diamankan BBM, berdasarkan keterangan ahli yang diberikan oleh tim BPH Migas, dengan jumlah yang berhasil diamankan mencapai kurang lebih 1.422.263 liter. Artinya cukup signifikan juga hasil yang sudah diungkap oleh pihak Kepolisian.
"Jenis barang bukti yang dominan adalah solar subsidi, sebagai bagian terbesar dari keseluruhan barang bukti yang berhasil diungkap dari kasus-kasus penyalahgunaan BBM subsidi ini," kata Erika dalam konferensi pers di kantornya, kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa, 3 Januari 2023.
Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas), Erika Retnowati
- Istimewa
Dia memastikan, upaya-upaya pengungkapan ini sangat membantu mengurangi penyalahgunaan BBM subsidi, yang subsidinya telah dianggarkan oleh pemerintah dalam APBN. Apalagi, banyak kasus-kasus yang berasal dari pengaduan masyarakat, serta kasus tangkap tangan dari pengembangan sejumlah modus di lapangan.
Erika menjelaskan, hal yang menjadi kendala bagi BPH Migas dalam melakukan pengawasan penyaluran BBM subsidi ini, adalah luas wilayah penegakan hukum yang harus dilakukan di seluruh wilayah NKRI. "Tidak hanya mencakup wilayah daratan, tetapi juga wilayah perairan di seluruh Indonesia," ujarnya.
Karenanya, Erika menegaskan bahwa dengan adanya keterbatasan personil dari BPH Migas. Maka, pihaknya membutuhkan bantuan dan kerja sama dengan berbagai pihak lainnya, termasuk dengan pihak kepolisian.