Jerman akan Tingkatkan Perdagangan dengan RI

Mendag Gita Wirjawan dan Wamendag Bayu Krishnamurthi
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Pemerintah berniat untuk meningkatkan kerjasama perdagangan dengan Jerman. Investasi Jerman di Indonesia hingga saat ini tidak terbilang kecil dengan 250 perusahaan di tanah air yang bergerak di bidang teknologi. Wakil Menteri Perdagangan, Bayu Krishnamurti, menyatakan pihak Jerman memilih Indonesia karena besarnya potensi ekonomi yang dapat digali.

"Jadi waktu saya katakan kepada mereka (Jerman) terima kasih sudah bantu Indonesia meski krisis (tetap) mau datang ke sini. Jawaban mereka bagus sekali, mau kemana lagi kami pergi. Justru dalam situasi krisis kemana lagi kami pergi," kata Bayu saat ditemui di Kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Kamis 1 Desember 2011.

Jerman, lanjutnya, memiliki ketertarikan untuk mengembangkan proyek-proyek berbasis energi terbarukan, support teknologi termasuk small medium enterprise. "Mereka juga berikan support technology food processing pada food industry kita," tuturnya.

Sejauh ini, tambahnya, neraca perdagangan antara kedua belah pihak tergolong seimbang dengan nilai kurang lebih US$3 miliar. Dengan komoditi ekspor Indonesia antara lain minyak kelapa sawit, tembaga dan karet. Sedangkan impor Indonesia dari Jerman ialah high tech, mesin dan teknologi. "Ini potensial untuk kita tingkatkan," terangnya. (eh)

Siswa SMK Janjian Tawuran Lewat Instagram Berujung Tewas
Rizky Febian dan Mahalini

Gelar Pengajian Sebelum Nikah, Rizky Febian Ungkap Hal Ini

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Rizky Febian atau yang akrab dengan nama Iky itu mengungkap bahwa acara pengajian tersebut digelar tertutup.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024