Logo BBC

Petani dan Peternak Bentrok di Nigeria, 86 Tewas

Nigeria sudah lama menyaksikan kekerasan antara suku Berom yang bertani dan suku Fulani, yang merupakan peternak yang nomaden. (Foto: Arsip dan bukan kekerasan terbaru) - AFP/Getty Images
Nigeria sudah lama menyaksikan kekerasan antara suku Berom yang bertani dan suku Fulani, yang merupakan peternak yang nomaden. (Foto: Arsip dan bukan kekerasan terbaru) - AFP/Getty Images
Sumber :
  • bbc

Namun tidak jelas kenapa kekerasan terbaru ini terjadi. Presiden Nigeria, Muhammadu Buhari, berulang kali menuding eskalasi terkait dengan meningkatnya tembak-menembak di Libia, yang berbatasan dengan Nigeria.

Sebagian pihak menuding kegagalan aparat keamanan, yang sedang sibuk menghadapi dua pemberontakan, kelompok radikal Islam Boko Haram di utara dan para militan di kawasan utara yang kaya minyak.

Gubernur negara bagian Plateau, Simon Lalong, mengatakan sudah diambil langkah `untuk mengamankan masyarakat yang terkena dampaknya dan mencari pelaku kejahatan`.

"Sementara kita berdoa kepada Tuhan untuk memberi petunjuk dalam masa sulit ini, kita akan melakukan semua hal yang bisa dilakukan manusia untuk mengamankan negara bagian kita segera," tuturnya.

Presiden Buhari -yang merupakan suku Fulani- berada di bawah tekanan untuk mengatasi ketegangan antara komunitas menjelang pemilihan tahun 2019 mendatang.

Aparat keamanan juga sudah dikerahkan ke negara bagian Benue, Nasarawa, dan Taraba untuk `mengamankan komunitas yang diserang serta mencegah serangan selanjutnya`.

Siapakah para peternak Fulani?