DPR RI Lobi Italia soal Bebas Visa dan Minyak Sawit Indonesia

Komisi I DPR berkunjung ke Senat italia
Sumber :
  • KBRI Roma

VIVA – DPR berharap agar Italia makin merekatkan hubungan antar-warga dengan membebaskan visa kunjungan wisata bagi turis asal Indonesia ke Negeri Spaghetti itu. Italia pun diminta untuk turut mendukung keberlangsungan perdagangan sawit Indonesia ke Eropa.

Kabar Gembira, WNI ke Brasil Kini Bebas Visa

Demikian sejumlah agenda yang dibawa delegasi Komisi I DPR RI saat bertemu dengan kolega mereka dari Senat Italia. Pertemuan berlangsung di Ibu Kota Roma pada Selasa waktu setempat.

“Kedua lembaga sepakat untuk mendorong agar hubungan antarmasyarakat kedua negara dapat semakin ditingkatkan melalui fasilitas bebas visa kunjungan wisata bagi warga negara Indonesia ke Italia. Senat Italia berjanji akan mendukung upaya pembebasan visa dimaksud dalam pembahasan dengan Pemerintah Italia,” ungkap Kedutaan Besar Republik Indonesia di Roma kepada VIVA hari ini.

Ke Korsel, DPR Upayakan Bebas Visa bagi WNI

Lebih lanjut, Komisi I DPR RI juga meminta kesinambungan dukungan Parlemen Italia terhadap ekspor minyak sawit Indonesia ke Italia. “Menanggapi hal tersebut, Senat Italia menyatakan akan memberikan dukungan dengan pertimbangan dalam aspek lingkungan,” ungkap KBRI Roma.

Peningkatan kerja sama bilateral di berbagai bidang juga menjadi perhatian Senat Italia, utamanya terkait perdagangan antara kedua negara yang berlandaskan asas fair treatment. Selain itu, kerja sama sektor pertahanan, pengembangan pariwisata dan pelestarian cagar budaya juga akan didorong untuk semakin dioptimalkan.

DPR Dorong Pemerintah Segera Evaluasi Kebijakan Bebas Visa

Pertemuan yang berlangsung dengan akrab tersebut dilaksanakan dalam bahasa Indonesia dan Italia dengan fasilitasi penterjemahan langsung oleh staf KBRI Roma, Agustinus Gaut.

Dalam pertemuan itu, Komisi I DPR RI diwakili Ketua Komisi I, Abdul Kharis Almasyhari dari Fraksi PKS, dan tiga anggota yaitu Evita Nursanty (F-PDIP), Dave Akbarshah Fikarno (F-PG) dan Hidayat Nur Wahid (F-PKS/Wakil Ketua MPR). Sedangkan Senat Italia diwakili Presiden Komisi Luar Negeri Vito Petrocelli dari Partai M5S, yang didampingi 10 orang anggota lain mewakili seluruh fraksi dalam Senat Italia.

Wakil Kepala Perwakilan RI di Roma, J.S George Lantu, turut mendampingi Delegasi DPR RI dalam pertemuan dimaksud. Komisi I DPR RI merupakan mitra asing pertama yang bertemu Komisi Hubungan Luar Negeri dan Imigrasi Senat Italia usai Pemilu Italia tanggal 4 Maret 2018 lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya