Logo DW

Jerman Sambut Kemenangan Joe Biden dan Kamala Harris

Kay Nietfeld/dpa/picture alliance
Kay Nietfeld/dpa/picture alliance
Sumber :
  • dw

Maas sebelumnya menyerukan agar semua pihak percaya kepada proses demokrasi di AS, menyusul klaim kontroversial dari Donald Trump tentang adanya penipuan suara dan selama pemilu.

Berharap perbaiki hubungan Jerman-AS

Selain Maas dan Merkel, Beberapa politisi Jerman juga menyebut kepresidenan Biden sebagai kunci untuk memperbaiki hubungan yang bermasalah antara Berlin dan Washington.

Wakil Kanselir Jerman Olaf Scholz menyebut pemilihan Biden sebagai "babak yang baru dan menarik" antara kedua negara, ia juga menekankan bahwa AS adalah mitra "paling penting" Eropa.

"Selamat, Presiden Terpilih @JoeBiden. Sekarang adalah kesempatan untuk membuka babak yang baru dan menarik dalam hubungan Transatlantik. AS tetap menjadi mitra terpenting dan terdekat Eropa. Ada banyak yang mesti dilakukan. Kerja sama yang baik! #EveryVoteCounts," demikian bunyi cuitan Olaf Scholz.

Sementara Presiden Parlemen Jerman, Wolfgang Schäuble, mengatakan harapannya bahwa kepresidenan Biden akan dapat kembali menyatukan AS.

"Dia mungkin tidak sekarismatik Obama, tapi saya punya perasaan yang baik tentang Biden sebagai presiden," ungkap Schäuble kepada surat kabar Jerman, Bild am Sontag.